Selasa, 30 September 2025

Kecelakaan Lalu Lintas yang Melibatkan Sepeda Motor di Bima Menewaskan 2 Orang

Saiful mengatakan, 5 orang korban ini sempat dilarikan oleh warga ke Puskesmas Woha untuk mendapatkan perawatan medis namun 2 orang kemudian meninggal

Editor: Eko Sutriyanto
gas2.org
Ilustrasi kecelakaan motor-Dua sepeda motor mengalami kecelakaan lalu lintas di di jalan lintas Bima-Dompu, tepatnya di depan Kantor Perikanan dan Kelautan Provinsi NTB di  Desa Talaibu, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima, Rabu (9/8/2023) malam, sekira pukul 23.30 WITA 

Laporan Wartawan TribunLombok.com, Atina

TRIBUNEWS.COM, BIMA - Dua sepeda motor mengalami kecelakaan lalu lintas di di jalan lintas Bima-Dompu, tepatnya di depan Kantor Perikanan dan Kelautan Provinsi NTB di  Desa Talaibu, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima, Rabu (9/8/2023) malam, sekira pukul 23.30 WITA.

Dua orang tewas  saat diberikan tindakan penyelamatan oleh dokter, sedangkan sementara 3 korban lainnya saat ini dirawat intensif.

Saiful mengatakan, 5 orang korban ini sempat dilarikan oleh warga ke Puskesmas Woha untuk mendapatkan perawatan medis.

Nahas, nyawa masing-masing korban asal Desa Talabiu, Kecamatan Woha yang bernama Sahrul dan Dimas tidak tertolong.

"Beberapa saat setelah dirawat, dua korban dinyatakan meninggal dunia oleh dokter.

Baca juga: Dua Orang Pelajar Tewas Mengenaskan dalam Insiden Lakalantas di Jalan Pantura Indramayu

Sementara tiga korban lainnya masih dirawat intensif," bebernya.

Setelah dinyatakan meninggal dunia, 2 orang korban lalu bawa ke rumah duka di Desa Talabiu untuk disemayamkan.

Rencananya, jasad mereka akan dimakamkan hari ini di Tempat Pemakaman Umum (TPU) setempat.

"Jasad para korban rencananya akan dimakamkan hari ini," tambahnya.

Atas Kejadian ini, tim unit Lakalantas Polres Bima dikerahkan ke lokasi untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Polisi mengamankan 2 unit kendaraan sepeda motor sebagai Barang Bukti (BB).

"BB kendaraan sudah diamankan, sebagai bahan untuk mengetahui secara pasti penyebab kecelakaan," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunLombok.com dengan judul Kecelakaan Maut Sepeda Motor di Bima: 2 Orang Tewas, 3 Lainnya Dirawat Intensif

Sumber: Tribun Lombok
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved