Fakta Hilangnya Ela Lastari TKW asal Garut di Riyadh, Kabur dari Rumah Majikan Sejak Bulan Puasa
Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat, Enjang Tedi mengatakan, segala upaya telah dilakukan pemerintah untuk membantu mencari keberadaan Ela
Laporan Kontributor Tribunjabar.id Garut, Sidqi Al Ghifari
TRIBUNNEWS.COM, GARUT - Pekerja migran asal bernama Ela Lastari (39) dilaporkan menghilang dari rumah majikannya di Riyadh Arab Saudi sejak bulan puasa lalu.
Ela merupakan PMI asal Garut Jawa Barat disebutkan melarikan diri dari rumah.
Pejabat fungsional Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Jawa Barat, Neng Wepi mengatakan, informasi kaburnya Ela ini setelah pihakanya berkoordinasi dengan Kemenlu RI dan KBRI.
"Kemenlu sudah melakukan pengecekan ke majikan bahwa Ela ini sejak puasa kemarin sudah kabur dari rumah," ujarnya kepada Tribunjabar.id saat mengunjungi kediaman Ela di Kampung Cikondang, Desa Tanjungkamuning, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, Selasa (30/5/2023).
Hngga saat ini keberadaan Ela belum diketahui.
Jaringan Kemenlu dan KBRI, menurutnya, juga masih melakukan upaya pencarian.
Baca juga: Siswi SMAN 6 Garut Kehilangan Ijazahnya Karena Tak Mampu Bayar Iuran, Ini Tanggapan Sekolah
Wepi menyebut, dalam kondisi saat ini perlu kerja sama antara pihaknya dengan keluarga Ela.
"Jadi sekecil apa pun informasi yang didapat keluarga tentang Ela harap disampaikan ke kami. Informasi sekecil apa pun sangat penting untuk menemukan Ela," ungkapnya.
Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat, Enjang Tedi mengatakan, segala upaya telah dilakukan pemerintah untuk membantu mencari keberadaan Ela.
Saat ini, pihaknya mendorong agar keluarga bisa bersama-sama melangkah untuk menuntaskan kasus tersebut, salah satunya dengan melaporkan calo yang memberangkatkan Ela ke Saudi.
"Kami juga berharap pihak keluarga melaporkan calo yang memberangkatkan Ela ke Timur Tengah secara ilegal," ujarnya.
Enjang menyebut, secara regulasi pemerintah Indonesia melarang pekerja sektor informal ke Timur Tengah, salah satunya Arab Saudi.
Terkait upaya pelaporan ke pihak berwajib, Enjang menyebut keluarga tidak perlu takut karena pemerintah akan menjamin keselamatan keluarga.
"Kita berharap ini bisa mengungkap sindikat perdagangan orang, dan kita siap mendampingi keluarga. Jadi istilahnya sambil menyelam minum air," ungkapnya.
Adik kandung Ela, Uli Yulipah (33), mengatakan, keluarga berharap kakaknya itu kondisinya dalam keadaan baik meski saat ini tidak diketahui keberadaannya.
Ia menyebut mempercayakan segala proses pencarian Ela kepada negara.
"Mudah-mudahan Teh Ela baik-baik saja," katanya.

Ingin Jadi Orang Sukses
Ela Lastari berangkat ke Riyadh, Arab Saudi, ingin mengubah nasib menjadi orang sukses dan melunasi utang.
Hal itu diungkapkan oleh Uli Yulipah (33), adik kandung Ela.
Sebelum berangkat ke luar negeri, kakaknya itu sempat mendatanginya.
"Salah satu alasan berangkat ke Arab itu punya utang. Kurang tau, tiap pinjam gak pernah tau rinciannya berapa," ujarnya kepada Tribunjabar.id, Selasa (16/5/2023).
Ia menuturkan, utang-utang kakaknya itu dihasilkan dari hubungan pernikahan dengan mantan suami Ela.
Ela diketahui empat kali menikah.
Baca juga: KST Respons Permasalahan dan Tantangan UMKM di Kabupaten Garut
Pernikahan yang terakhir pun, menurutnya, berakhir dengan perceraian.
"Dari pernikahan itu dikaruniai empat orang anak, ada anak kembar yang masih kecil," ungkapnya.
Uli menjelaskan, ia sempat melarang kakak kandungnya itu kembali mengadu nasib ke luar negeri.
Pasalnya, kata Uli, Ela sebelumnya sudah dua kali menjadi TKW tapi dideportasi.
"Saya sempat bilang apa kamu bener-bener mau berangkat? Mau nyari apa? Dia jawab katanya pengen sukses supaya tidak dimanfaatkan laki-laki, karena 4 kali gagal nikah," ungkapnya.
Namun larangannya itu tidak didengar oleh Ela, yang tetap nekat berangkat.
Sebagai seorang adik, Uli merasa khawatir karena Ela diberangkatkan oleh seseorang yang baru dikenal di Facebook.
"Padahal kalau mau bersyukur, kerja di sini juga sudah enak, bahkan pernah jadi karyawan tetap di pabrik Chang Shin," ucapnya.
"Tapi, ya, mungkin tergoda oleh janji-janji perekrutnya," lanjut Uli.
Ia menjelaskan, pihak keluarga sudah melakukan upaya hukum dengan mengadukan kasus tersebut ke Polres Garut.
Harapannya, kakak kandungnya itu bisa segera dipulangkan ke Tanah Air.
"Cukup ini yang terakhir, mudah-mudahan ada hikmahnya. Teh Ela cepet pulang, kasihan si kembar," ucapnya. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul BREAKING NEWS: TKW Garut yang Hilang Kontak di Arab Saudi Sudah Kabur dari Rumah Majikannya
Sumber: Tribun Jabar
Hitungan Jam Lionel Messi Jawab Cristiano Ronaldo dari MLS, La Pulga Bayar Kontan Plus Bonus |
![]() |
---|
Update Top Skor Liga Arab Saudi: Cristiano Ronaldo Tertunduk di Belakang Joao Felix |
![]() |
---|
Bara Api Kemenangan Telak Al Nassr, Jiwa Pemimpin Cristiano Ronaldo dan Jorge Jesus Diuji |
![]() |
---|
Sorotan Pesta Gol Al Nassr atas Al Riyadh: Cristiano Ronaldo Tak Salah Bela, Joao Felix Bikin Bangga |
![]() |
---|
Prediksi Skor Al Nassr vs Al Riyadh: Kans Ronaldo Cs Kembali Melesat ke Puncak Klasemen |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.