Minggu, 5 Oktober 2025

Heboh Mayat Pria Tanpa Busana di Cianjur, Waktu Ditemukan Tersangkut Batu Besar di Tengah Sungai

Mayat pria tanpa busana menghebohkan warga yang tinggal di sekitaran Sungai Cikundul, Kamis (25/2/2021) sekitar pukul 16.00 WIB.

Editor: Endra Kurniawan
nakedsecurity.sophos.com
Ilustrasi - Heboh Mayat Pria Tanpa Busana di Cianjur, Waktu Ditemukan Tersangkut Batu Besar di Tengah Sungai 

TRIBUNNEWS.COM - Mayat pria tanpa busana menghebohkan warga yang tinggal di sekitaran Sungai Cikundul, Kamis (25/2/2021) sekitar pukul 16.00 WIB.

Waktu ditemukan korban dalam kondisi tersangkut batu besar di tengah sungai.

Diduga sebelum tewas, pria ini hanyut dan tersangkut bebatuan di lokasi penemuan di Kampung Ciloto, Desa Ciloto, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Seorang aparat kepolisian yang turun ke lokasi, Bripka Yusuf mengatakan, sosok mayat berjenis kelamin laki-laki tersebut diduga terbawa arus Sungai Cikundul.

Baca juga: Kronologi Penemuan 2 Mayat, Suami Tergantung di dalam Rumah, Sedangkan Istri Tewas dengan 12 Tusukan

Warga Cianjur geger melihat mayat pria tanpa busana di Sungai Cikundul di tengah sungai yang berarus deras, Kamis (25/2/2021) sekitar pukul 16.00 WIB.
Warga Cianjur geger melihat mayat pria tanpa busana di Sungai Cikundul di tengah sungai yang berarus deras, Kamis (25/2/2021) sekitar pukul 16.00 WIB. (TribunJabar/Istimewa)

"Saya belum tahu pasti, namun pada saat di lokasi, saya melihat kondisinya sudah tidak menggunakan pakaian, dugaan sementara korban terbawa arus air yang lumayan besar dan kencang," kata Yusuf, melalui sambungan telepon.

Yusup mengatakan, sosok mayat jenis kelamin laki-laki tersebut saat ini sudah dievakuasi dan langsung dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan autopsi.

"Sekarang mayat sudah di bawa ke Rumah sakit," katanya.

Babinsa Desa Palasari, Kecamatan Cipanas Peltu Iik mengatakan, berawal dari temuan warga ia bersama petugas lainnya langsung menuju lokasi temuan sosok mayat yang tersangkut di batu Sungai Cikundul tersebut.

Baca juga: Fakta Terbaru Penemuan Mayat Wanita di Pantai Bingin Bali, Ternyata WNA Asal Amerika Serikat

"Kebetulan kami sedang patroli, pada saat mendapatkan informasi tersebut langsung bergegas untuk ke lokasi," katanya.

Untuk sementara lanjut Peltu Iik, korban atau sosok mayat tersebut belum bisa diketahui identitasnya.

"Sementara sosok mayat laki-laki itu dibawa langsung ke Rumah sakit untuk dilakukan pemeriksaan, sambil menunggu keluarga yang merasa kehilangan," katanya.

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Geger, Warga Temukan Mayat Pria Tanpa Busana Dengan Posisi Seperti Ini Di Sungai Cikundul Cianjur

(Tribunjabar.id/Ferri Amiril Mukminin)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved