Rabu, 1 Oktober 2025

Korban Banjir Bandang Konawe Utara Mulai Tempati Huntara

warga beberapa desa di Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara yang terdampak banjir bandang Juni lalu mulai bisa bernafas lega.

Editor: Toni Bramantoro
dok BNPB
Huntara yang dibangun Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Konawe Utara dan PT Tatalogam Lestari sebagai produsen Domus (rumah permanen instan yang digunakan sebagai huntara di Konut), secara simbolis diserahkan kepada pengungsi banjir di Desa Puusuli, Kecamatan Andowia, Konut, Selasa (31/12/2019). 

"Untuk Desa Tapuwatu dan Walalindu total ada 120 KK yang akan dibangunkan huntara. Untuk Walalindu ada 35 KK, sisanya untuk Tapuwatu. Di 2 tempat itu sudah terbangun 70 unit," ujar Khrisna.

PT Tatalogam Lestari bersama BNPB dan BPBD Konut sendiri terus berupaya untuk mempercepat pembangunan huntara agar masyarakat korban banjir bisa segera mendapatkan tempat tinggal yang layak. Meski proses pembangunannya cepat, namun kekuatan huntara tetap diutamakan.

“BNPB minta bangun huntara dengan Domus karena di lapangan sudah terbukti. Di lokasi bencana lain, Domus 100 persen ditempati pengungsi korban bencana, karena kualitasnya yang bagus, cepat, dan yang paling penting adalah konstruksi saling mengikat sehingga saat gempa bangunan tidak gerak.” tutur Krisna.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved