Tersinggung Masalah Pekerjaan, Wanita Tikam Dua Saudara Sepupunya saat Kumpul Keluarga
Kejadian ini berawal ketika pelaku mengunjungi rumah korban untuk bersilaturahmi.
Penulis:
Rosiana Nugrahaini
Editor:
Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Kolase Tribun Video
Tersinggung Masalah Pekerjaan, Wanita Tikam Dua Saudara Sepupunya saat Kumpul Keluarga
TRIBUNNEWS.COM - Acara kumpul keluarga berubah menjadi petaka, saat dua orang anggota keluarga ditusuk oleh saudara sepupunya.
Insiden berdarah ini terjadi di rumah Wiwik Setyowati (31) warga Dusun Krajan, Jambewangi, Selopuro, Blitar, Jawa Timur, Rabu (20/6/2018).
Wiwik dan kakaknya, Muntamah (34), mengalami luka parah akibat tusukan dan harus dilarikan ke rumah sakit.
Pelaku, yaitu saudara sepupunya bernama Mudayanah (34), berhasil diringkus warga setempat.
SIMAK VIDEO DAN BERITA SELENGKAPNYA DI SINI >>