Selasa, 7 Oktober 2025

Medan Dilanda Cuaca Panas Hingga Awal Agustus

"Di bulan-bulan seperti ini memang tengah berhembus angin Bahorok. Meski anginnya kencang, namun terasa panas di tubuh

Penulis: Array Anarcho
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-inlihat foto Medan Dilanda Cuaca Panas Hingga Awal Agustus
google
Ilustrasi cuaca ekstrim

Laporan Wartawan Tribun Medan Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Cuaca di Kota Medan beberapa hari belakangan ini, khususnya di siang hari terasa sangat panas menyengat.

Akibat cuaca ekstrem ini, aktivitas masyarakat yang kerap berada di luar ruangan terganggu.

"Dari pemantauan kami, cuaca di siang hari itu 24 derajat sampai 33 derajat. Jadi tak heran jika panasnya sangat luar biasa," kata Kepala Bidang Data dan Informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah I Medan, Syahnan, Jumat (28/7/2017).

Ia mengatakan, berdasarkan pemantauan satelit, cuaca panas di Medan bisa bertahan hingga awal Agustus 2017 mendatang.

Baca: 18 Titik Panas Terdeteksi di Sumatera Selatan

Kondisi panas ini juga didukung dengan adanya angin Bahorok.

"Di bulan-bulan seperti ini memang tengah berhembus angin Bahorok. Meski anginnya kencang, namun terasa panas di tubuh," kata Syahnan.

Ia mengatakan, meski di siang hari cuaca sangat panas, kadangkala di malam hari bisa saja terjadi hujan namun peluangnya kecil.


"Malam hari pun cuaca sangat terasa gerah. Namun, hujan memang sangat jarang terjadi akhir-akhir ini," ungkap Syahnan.

Ia menerangkan, sejak Juni hingga Agustus sejumlah daerah di Sumatera Utara memang rawan terjadi kemarau. Adapun wilayah yang berpotensi dilanda kemarau yakni sebagian wilayah Pantai Timur dan Pantai Barat. (Ray/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved