Pembangunan Jateng Capai 91,5 Persen, Gubernur Ganjar Minta Maaf
Realisasi RPJMD tahun keempat kepemimpinan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Wagub Heru Sudjatmoko mencapai 91,5 persen.
Editor:
Y Gustaman
Tribun Jateng/Hermawan Handaka
Suasana haru terlihat saat penyerahan 8 jenazah korban kecelakaan helikopter Basarnas di aula Graha Kriya Akasa Lanumad Ahmad Yani Kota Semarang , Senin (3/7/2017). Gubernur Ganjar menyalami keluarga korban. TRIBUN JATENG/HERMAWAN HANDAKA
Gubernur Ganjar mengaku akan bekerja keras mengejar target RPJMD hingga mendekati 100 persen. Meski menurutnya, RPJMD memang tak harus tercapai 100 persen.
"Kalau memang tidak mungkin tercapai, ya minta maaf. Daripada merekayasa data lebih baik enggak tercapai enggak apa-apa. Kami akan jelaskan kondisinya, makronya seperti ini, yang memengaruhi faktor eksternalnya seperti ini. Saya akan sampaikan kejujuran saja ke publik," tandasnya.