Polisi Gelar Rekonstruksi Pengeroyokan dan Pembunuhan Anggota TNI oleh Enam Remaja di Bali
Dalam rekontruksi ini, ada 26 adegan yang diperagakan, diawali dengan kejadian saling salip kendaraan bermotor antara rombongan pelaku dan korban.
TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Polresta Denpasar, Bali, menggelar rekonstruksi kasus pengeroyokan yang menewaskan anggota TNI, Prada Yanuar Setiawan (20) dan melukai seorang anggota TNI lainnya.
Reka ulang diikuti keenam tersangka yang masih di bawah umur dan dilaksanakan di Mapolresta Denpasar pada Selasa (11/7/2017) malam dengan alasan pertimbangan keamanan.
Baca: Lima dari 6 Pengeroyok TNI di Bali hingga Tewas Masih Remaja, Satu di Antaranya Anak Anggota DPRD
Dalam rekontruksi ini, ada 26 adegan yang diperagakan, diawali dengan kejadian saling salip kendaraan bermotor antara rombongan pelaku dan korban.
Tiga pelaku pengeroyokan yang mengeroyok korban dan kemudian diikuti dengan pembacokan oleh tersangka DKD yang berujung pada kematian korban diperagakan pada adegan ke-22.
Rekonstruksi dilanjutkan Rabu (12/7/2017) di tempat kejadian perkara (TKP).
Selengkapnya, simak tayangan video di atas. (*)