Jumat, 3 Oktober 2025

Pesawat TNI AU Jatuh

Berikut Video Rekaman Warga Jelang Jatuhnya Pesawat di Adisutjipto

Pesawat yang belum diketahui jenisnya dikabarkan mengalami kecelakaan dalam rangkaian acara Gebyar Dirgantara di Pangkalan Udara Adisutjipto.

Editor: Y Gustaman
Elfa Eizha | Path.com
Kepulan asap di Lanud Adisutjipto 

Laporan Wartawan Tribun Jogja, Iwe

TRIBUNNEWS.COM, SLEMAN - Pesawat yang belum diketahui jenisnya dikabarkan mengalami kecelakaan dalam rangkaian acara Gebyar Dirgantara di Pangkalan Udara Adisutjipto, Minggu (20/12/2015).

Netizen sempat merekam sebelum pesawat jatuh menghujam tanah. Video tersebut diunggah pemilik akun Ismail Bruuna sekitar pukul 10.15 WIB.

"Video ini dilihat dari daerah dusun Sendangtirto Berbah. Minggu, 20 Desember 2015," begitu tulis Bruuna di bawah videonya.

Rekaman berdurasi 36 detik, di tengah rekaman sempat terlihat gelap namun gambar kembali muncul di detik ke 23 hingga pesawat oleng kemudian tampak jatuh.

Berikut videonya: 

Saat ini Tribunjogja.com sedang mencari informasi dari tempat kejadian perkara soal detail kejadian. Beberapa pengguna media sosial pun mengunggah foto kepulan asap pascainsiden.

Seperti diketahui, berbagai jenis pesawat dipamerkan dalam acara Gebyar Dirgantara sejak Sabtu kemarin, dari pesawat latih Grob hinggga helikopter kolibri dari tim aerobatik Dynamic Pegasus.

Adapun agenda di Adisutjipto Air Force Open Base pengunjung akan dipertontonkan deru dari T50 Golden Eagle dilanjutkan dengan sambaran F16 hingga Sukhoi SU-30.

Sumber: Tribun Jogja
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved