Jumat, 3 Oktober 2025

Silatda IKPM Tangerang Raya untuk Memperteguh Pesantren Sebagai Benteng Terakhir Peradaban

Kami punya komitmen kuat membangun Tangsel dan Tangerang secara keseluruhan dari sisi pendidikan keagamaan.

Penulis: Husein Sanusi
IST
Ahmad Taufan Soedirjo 

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Empat hari jelang silaturrahmi daerah (Silatda) IKPM Gontor Cabang Tangerang Raya, antusiasme tinggi ditunjukkan Tokoh Pemuda Tangerang Selatan (Tangsel), Taufan Soedirjo, untuk mensukseskan agenda tahunan keluarga besar alumni Gontor se-Tangerang tersebut.

"Ini adalah sebuah momentum berharga bagi alumni Gontor untuk melanjutkan pengabdiannya di masyarakat setelah memasuki fase kelulusan dari Pondok Modern Gontor, makanya kami all out untuk mensukseskan acara ini," kata Taufan yang juga menjadi Koordinator Wilayah IKPM Tangerang Raya untuk wilayah Tangsel.

Ketua Umum Jaringan Santri Indonesia (JSI) ini menjelaskan, Alumni Pondok Modern Gontor dimanapun berada memiliki kewajiban menyebarkan nilai-nilai luhur pesantren dan filosofi pendidikan modern berbasis pesantren ke masyarakat setelah lulus dari Gontor.

"Kami punya komitmen kuat membangun Tangsel dan Tangerang secara keseluruhan dari sisi pendidikan keagamaan. Ruh pesantren sebagai benteng terakhir peradaban Indonesia harus terus dijaga di tengah kondisi sosial masyarakat yang sudah menjauh dari nilai-nilai luhur," tambah Taufan.

Silatda IKPM Tangerang Raya akan digelar Minggu (2/8/2015) di Pondok Pesantren Darul Hikmah, Pekayon, Jati Mauk, Tangerang.

Ketua IKPM Tangerang Raya, Komara S Muchlis, kepada Tribunnews.com, beberapa waktu lalu mengatakan, mentargetkan seribu undangan yang akan hadir di acara ini.

"Acara silatda merupakan kesempatan setahun sekali bagi alumni Gontor di tiga wilayah Tangerang yang disebut Tangerang Raya, untuk bersilaturahim, temu kangen, berbagi informasi, berbagi rejeki dan menjadikan acara ini sebagai wadah membuka peluang/kesempatan baru," tambah Komara.

IKPM Tangerang Raya sendiri merupakan salah satu cabang dari PP IKPM Gontor yang berpusat di Pondok Modern Darussalam, Gontor, Ponorogo, Jawa Timur. IKPM adalah wadah alumni Gontor yang tersebar di seluruh Indonesia dan memiliki cabang di setiap daerah.

IKPM Tangerang Raya sendiri meliputi kawasan Kota Tangerang, Kabupaten Tangerang dan Kota Tangerang Selatan.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved