Jumat, 3 Oktober 2025

Ditampar dan Dijambak, Lidya Laporkan Pacarnya ke Polisi

Tidak senang telah dianiaya, Lidiya Rizki Fatmala Dewi (18), mengadukan teman lelakinya Sukri (20), ke Mapolres Muaraenim, Selasa (12/5/2015).

Editor: Sugiyarto
Shutterstock
ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, MUARAENIM --- Tidak senang telah dianiaya, Lidiya Rizki Fatmala Dewi (18), mengadukan teman lelakinya Sukri (20), ke Mapolres Muaraenim, Selasa (12/5/2015).

Dari laporan korban Lidiya ke penyidik Polres Muaraenim dengan LP/B-221/V/2015/Sumsel/Res. Muaraenim, mengatakan kejadian tersebut berawal ketika mereka berdua berjalan-jalan ke wisata alam air terjun Bedegung, Muaraenim.

Diduga ada selisih paham, pelaku tiba-tiba emosi dan menampar pipi sebelah kiri korban sebanyak satu kali.

Dan tidak sampai berhenti, pelaku yang diduga sedang kesal lalu menarik rambut korban dan menyeretnya sehingga korban mengalami luka lecet di paha sebelah kiri dan luka memar di bagian belakang.

Tidak terima atas pelakuan pelaku, korban ditemani keluarganya melapor ke Polres Muaraenim.

Sementara itu menurut Kapolres Muaraenim AKBP Nuryanto melalui Kabag Ops Kompol Andi Kumara didampingi Kasubag Humas Iptu Arsyad Agus, membenarkan adanya laporan tersebut, dan sedang dilakukan penyelidikan.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved