Kamis, 2 Oktober 2025

Massa Cabup Barani-Uranta Demo KPUD Jeneponto

Kedatangan mereka ke KPU untuk menggelar aksi terkait penyelenggara pemilu yang tidak mengindahkan keputusan PTUN

Editor: Dewi Agustina
zoom-inlihat foto Massa Cabup Barani-Uranta Demo KPUD Jeneponto
Tribun Timur/Uming
Ratusan massa balon kandidat Pilbup Jeneponto Baharuddin BJ-Isnaad Ibrahim (Barani-Uranta) mulai bergerak menuju kantor KPUD Jeneponto dari Jl Lanto Dg Pasewang, Kecamatan Binamun, Selasa (17/9/2013).

Laporan Wartawan Tribun Timur, Uming

TRIBUNNEWS.COM, JENEPONTO - Ratusan massa balon kandidat Pilbup Jeneponto Baharuddin BJ-Isnaad Ibrahim (Barani-Uranta) mulai bergerak menuju kantor KPUD Jeneponto dari Jl Lanto Dg Pasewang, Kecamatan Binamun, Selasa (17/9/2013).

Kedatangan mereka ke KPU untuk menggelar aksi terkait penyelenggara pemilu yang tidak mengindahkan keputusan PTUN Makassar yakni penundaan tahapan pilkada.

Putusan PTUN tersebut tertanggal 11 September 2013. Namun hingga sehari sebelum pencoblosan, KPU tetap melaksanakan tahapan pilkada.

Ratusan kendaraan dan pribadi, angkot maupun roda dua bergerak bersama menuju KPU. Mereka pun terlihat membawa bambu runcing dengan tanda pita merah di ujungnya.

Akibatnya kendaraan yang dari arah selatan terpaksa berbelok kembali karena massa menutu jalur kendaraan menuju ke utara.

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved