Ramadan 2013
Badan Zakat Gowa Kucurkan Rp 135 Juta Selama Bulan Ramadan
Badan Zakat Daerah (Bazda) Kabupaten Gowa mengucurkan zakat sebesar Rp 135 juta selama bulan Ramadan 1434 H.
Laporan wartawan Tribun, Timur Uming
TRIBUNNEWS.COM, SUNGGUMINASA- Badan Zakat Daerah (Bazda) Kabupaten Gowa mengucurkan zakat sebesar Rp 135 juta selama bulan Ramadan 1434 H.
Zakat tersebut diberikan kepada 50 warga, yakni 20 orang fakir miskin, 15 guru mengaji, 15 orang pegawai Syara' (imam masjid, pemandi jenazah).
"Pembagian zakat sudah digelar saat Safari Ramadan tanggal 20 Juli- 22 Juli kemarin di 18 kecamatan yang ada di Kabupaten Gowa,"ujar staf Bazda, Nurjannah belum lama ini.
Setiap warga mendapatkan bantuan zakat senilai Rp 150 ribu. Bantuan tersebut merupakan sumbangan dari 333 calon jamaah haji tahun 2013. Setiap jamaah menyumbang Rp 500 ribu. Dan sumbangan Rp 1 juta dari seorang warga.