Harga Bawang Melambung
Produksi Bawang Putih Jabar 1.874 Ton
produksi bawang putih Jabar sebanyak 1.874 ton

TRIBUNNEWS.COM BANDUNG, - Kepala Seksi Holtikultura Dinas Pertanian Jabar, Mimin Fakih, mengatakan, produksi bawang putih Jawa Barat masih terbatas. Tahun lalu, sebutnya, produksi bawang putih Jabar sebanyak 1.874 ton. "Volume produksi itu lebih tinggi 50 persen daripada 2011, yang mencapai 891 ton. Tapi, hal itu belum memenuhi kebutuhan Jabar," kata Mimin, Selasa (12/3/2013).
Terbatasnya produksi itu karena jumlah daerah produsen komoditi itu pun tidak banyak. Lokasinya, sebut Mimin, hanya berada di satu titik, yaitu kawasan Ciwidey, Kabupaten Bandung. Luas areal panen komoditi itu pun tidaklah luas. Pada 2012, ucapnya, luas areal panen hanya 162 hektare.
Guna meningkatkan kapasitas produksi, Mimin menyatakan, pihaknya melakukan berbagai upaya. Di antaranya, ungkap Mimin, melakukan penyuluhan bagi para petani. Upaya lainnya, tambah dia, pihaknya segera melakukan budidaya bawang putih di Garut. (win)
Baca Juga :
- 176 Petugas Diterjunkan Lakukan Sensus Pertanian 7 menit lalu
- Legislator PKS Balikpapan Dukung Studi Trem dan Monorel 29 menit lalu
- KPUD Balikpapan Ajukan Penambahan Anggaran untuk Pilgub Kaltim 37 menit lalu