Minggu, 5 Oktober 2025

Fotografer Serambi Juara III Anugerah PFI

Fotografer Harian Serambi Indonesia (Tribun Network), Budi Fatria berhasil menyabet juara III dalam ajang penghargaan Anugerah Pewarta Foto

Editor: Dewi Agustina
zoom-inlihat foto Fotografer Serambi Juara III Anugerah PFI
Serambi Inondesia/Mir
Fotografer Serambi, Budi Fatria

TRIBUNNEWS.COM, BANDA ACEH - Fotografer Harian Serambi Indonesia (Tribun Network), Budi Fatria berhasil menyabet juara III dalam ajang penghargaan Anugerah Pewarta Foto Indonesia (PFI) 2011. Pemberian hadiah berlangsung Jumat (5/10/2012) malam di Gedung Kuningan City, Jakarta Selatan.

Malam penganugerahan PFI 2011 tersebut dibuka Menteri Negara Komunikasi dan Informasi, Tiffatul Sembiring dan dihadiri sejumlah menteri antara lain Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Hatta Rajasa dan Menteri Kehutanan Zukkifli Hasan. Karya foto jurnalistik Budi Fatria berjudul “Kejamnya Manusia” terpilih sebagai pemenang III untuk kategori foto Environment and Nature.

Ajang penghargaan PFI 2011 mengikutsertakan 500 peserta dengan ribuan karya foto peserta yang terdiri dari sembilan kategori. Dari jumlah tersebut hanya 24 pewarta foto yang menerima penghargaan pada malam penganugerahan. Salah satunya Budi Fatria, Fotografer Harian Serambi Indonesia dengan karya foto berjudul “Kejamnya Manusia.”

Foto ini menceritakan tentang matinya seekor Beruang Madu yang ditebas warga di sebuah gampong di Aceh Besar, akibat kurang pahamnya masyarakat terhadap satwa-satwa yang dilindungi.

Disamping juara tiga kategori Environment and Nature, Budi Fatria juga masuk nominasi 10 besar kategori “Spot News.” Selain Budi Fatria, dua fotografer lain dari Aceh juga menyabet penghargaan pada malam penganugerahan PFI 2011 yakni Chaideer Mahyuddin (AFP) yang meraih juara dua kategori Foto Esai dan Junaidi Hanafiah (Sinar Harapan) Juara III kategori “People in News”.

"Saya tak henti-hentinya bersyukur bisa meraih penghargaan dalam ajang terbesar bagi para jurnalis foto. Ini penganugerahan yang luar biasa. Ke depan saya dan rekan-rekan fotografer tentu menyimpan harapan besar untuk bisa berkarya dan menjadi lebih baik lagi," ujar Budi. (mir)

Baca Juga:

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved