Ujian Nasional 2012
9.603 Lembar Soal Didistribusi ke Sekolah-sekolah
Sebanyak 9.603 lembar soal beserta lembar jawaban UN didistribusi kepada 37 SMA dan 43 SMK yang tersebar di Kota Samarinda, Kaltim.

Laporan Wartawan Tribun Kaltim, Doan Pardede
TRIBUNNEWS.COM, SAMARINDA - Sebanyak 9.603 lembar soal beserta lembar jawaban Ujian Nasional (UN) didistribusi kepada 37 SMA dan 43 SMK yang tersebar di Kota Samarinda, Kaltim. Sekolah-sekolah tersebut terbagi dalam empat rayon SMA, satu rayon MA dan enam rayon SMK.
Ketua Panitia UN Kota Samarinda, Yanu Achmady mengatakan hal ini seusai serah terima naskah soal UN ke perwakilan masing-masing rayon di Polresta Samarinda, Minggu (15/4/2012).
Serah terima naskah soal dan lembar jawaban disaksikan aparat kepolisian dan perwakilan Universitas Mulawarman.
UN tingkat SMA dilaksanakan selama Senin-Kamis (16-19/4/2012), sedangkan tingkat SMK selama Senin-Rabu (16-18/4/2012).
Menurut Yanu, jumlah soal yang didistribusikan sama jumlahnya dengan jumlah seluruh peserta UN yaitu 9.603 siswa. Untuk SMA terdiri dari 2.128 orang Program IPA, 1.843 orang Program IPS, Program Bahasa 75 orang dan Program Agama 46 orang serta 8 0rang siswa SMA Luar Biasa.
"Besok pagi (hari ini) soal akan dijemput maksimal jam 06.00 di masing-masing posko rayon. Soal akan dijaga ketat aparat kepolisian malam ini," jelasnya.