Senin, 6 Oktober 2025

Penyergapan Teroris di Bali

Terduga Teroris HN Dimakamkan di Sirnaraga

erduga teroris Hilman Djajakusumah bin T Djajakusumah ternyata dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Sirnaraga blok F, Jalan Pajajaran,

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-inlihat foto Terduga Teroris HN Dimakamkan di Sirnaraga
Tribun Jabar
Endang (61) dan Sukaman (56) disamping makam terduga teroris Hilman di TPU Sirnaraga, Bandung, Sabtu (24/3/2012).

Laporan wartawan Tribun Jabar, Dic

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Terduga teroris Hilman Djajakusumah bin T Djajakusumah ternyata dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Sirnaraga blok F, Jalan Pajajaran, Bandung, sekitar pukul 01.00, Sabtu (24/3/2012).

"Jam satu tadi sampai jam dua. Lebih dari sepuluh orang. Ada wanitanya juga. Yang pakai baju koko juga ada. Ada sekitar 13 orang yang gali," kata Endang (61), salah seorang petugas parkir yang memang tinggal tak jauh dari pemakaman.

Hilman dimakamkan dibawah pohon lengkeng. Menyusul penolakan terhadap jenazah HN (Hilman), terduga teroris yang ditembak mati di Bali belum lama ini oleh warga Desa Sukamulya, Kecamatan Cipongkor, Kabupaten Bandung Barat, sempat dikabarkan jenazah akan dimakamkan di daerah Kujangsari Buahbatu, Kota Bandung.

Tribun sempat mencoba menelusuri kawasan Buahbatu yang terbagi atas 3 wilayah hukum kepolisian, yaitu Polsek Buah Batu, Bandung Kidul, dan Lengkong. Namun dari ketiganya, masing-masing kapolsek mengaku tidak ada konfirmasi terkait pemakaman dari terduga teroris yang ditembak mati oleh Densus 88 itu.

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved