Casa Medan ke Kutacane Jatuh
Anggota DPRK Aceh Tenggara Ikut dalam Pesawat Jatuh
Anggota DPRK Aceh Tenggara dr Suhelman dan Andi Raihan (mantan ketua KIP Aceh Tenggara) tercatat sebagai penumpang dari 14

Laporan Wartawan Serambinews.com, Rahmad Wiguna/Ansari
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Anggota DPRK Aceh Tenggara dr Suhelman dan Andi Raihan (mantan ketua KIP Aceh Tenggara) tercatat sebagai penumpang dari 14 penumpang yang ada di pesawat Nusantara Buana Airlines yang diperkirakan jatuh di kawasan Bahorok, Langkat, Sumut, Kamis (29/9/2011).
Dari data yang dihimpun, Suhelman mencatatkan identitasnya di daftar penumpang sebagai Ketua Fraksi Kerakyatan.
Hingga kini belum ada pihak yang memastikan kondisi seluruh penumpang pesawat yang lepas landas dari Bandara Polonia Medan itu.
Berikut daftar penumpang, yaitu: Aisyah, Astuti, Suryadi, Dia Afriani, dr.Suhelman yang juga anggota DPRK Aceh Tenggara (Ketua Fraksi Kerakyatan), dr Juli dasliana, Siwa Sun Bugan, Jefriddin, Sirnau Karsu, Andi Railan M Bangko,
Ahmad Arif, Samsidar Yusri, Haminahtul Jannah, dan Hanif Abdullah.
Sementara tiga awak pesawat terdiri dari Famal (pilot), Budiono (co pilot), Nico M (teknisi) dan Soetopo (foo)