Ramadan 2018
Tidur Setelah Sahur, Amankah bagi Kesehatan?
Bulan Ramadhan baru berjalan selama sepekan. Penyesuaian tidur dan makan masih dilakukan banyak umat muslim.
TRIBUNNEWS.COM - Bulan Ramadhan baru berjalan selama sepekan. Penyesuaian tidur dan makan masih dilakukan banyak umat muslim.
Baca: Pertamina Bantah Isu Kenaikan Harga Pertalite: Itu Hoax!
Baca: Persib Bandung Harus Jalani Empat Laga Berat Beruntun
Salah satu hal yang masih menjadi pertanyaan adalah bolehkah kita langsung tidur sehabis santap sahur? Untuk menjawab tersebut Kompas.com menghubungi dr Inge Permadi, MS, SpGK. Boleh Inge menyebut sebenarnya tidur setelah santap sahur tidak dilarang.
"Metabolisme tubuh tidak akan terganggu hanya karena kita tidur," tegasnya ketika dihubungi Kompas.com pada Jumat (18/05/2018).
Meski begitu, memberi jarak antara selesai makan dengan tidur juga perlu diperhatikan. "Ketika makanan masuk ke dalam tubuh kita, berarti tubuh kita sedang aktif," ujarnya.
"Bukan masalah metabolisme tubuh, tapi makanan adalah sumber energi. Ketika sumber energi tidak dipergunakan oleh tubuh kita, yang akan terjadi akan ditumpuk," sambungnya.
Menurut Inge, makanan yang ditumpuk baru akan dipergunakan saat kita beraktivitas. Inilah pentingnya jarak antara selesai makan dengan waktu tidur.
Beri Jarak
Tanggapan serupa juga dijelaskan oleh dr Dian Permatasari, M.Gizi, SpGK. " Tidur setelah sahur tidak masalah. Tapi hal ini tidak disarankan habis sahur langsung tidur," kata Dian.
"Paling tidak sekitar setengah jam atau habis subuh," imbuhnya.
Dengan kata lain, menurut Dian, memberi jarak antara makan dengan tidur diperlukan. "Kalau benar-benar habis makan langsung tidur biasanya kan makanannya belum turun ke bawah," ujarnya.
"Biasanya, (hal ini) suka balik lagi atau mengakibatkan rasa begah di perut," tambahnya.
Asam Lambung
Pendapat lain diungkapkan oleh Dr dr Ari Fahrial Syam, SpPD-KGEH, MMB, FINASIM, FACP selaku ahli gastroenterologi dan Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.
Menurut dia, langsung tidur setelah sahur sangat tidak direkomendasikan bagi orang normal, apalagi untuk mereka yang memiliki penyakit maag atau penyakit asam lambung (GERD).
"Makan terakhir itu dianjurkan dua jam sebelum tidur," ujarnya saat diwawancarai Kompas.com, Jumat (18/5/2018). Untuk menyiasatinya, Ari menyarankan untuk beristirahat dalam posisi setengah duduk dengan bantal yang ditinggikan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tidur Setelah Sahur Boleh, Asal...", https://sains.kompas.com/read/2018/05/22/051717423/tidur-setelah-sahur-boleh-asal.
Penulis : Shierine Wangsa Wibawa