Senin, 6 Oktober 2025

Pilpres 2019

Hasto Yakin Dukungan PPP Muktamar Jakarta ke Prabowo Tak Bakal Gerus Suara Jokowi-Ma'ruf

Hasto yakin dukungan PPP Muktamar Jakarta yang dipimpin Humphrey Djemaat itu tidak menggerus dukungan kader PPP kepada Jokowi-Ma'ruf.

Tribunnews.com/ Fransiskus Adhiyuda
Sekertaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Maruf Amin, Hasto Kristiyanto di Posko Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (29/11/2018) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekretaris Tim Kampanye Nasional pasangan capres dan cawapres Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Hasto Kristiyanto menilai, dukungan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) hasil Muktamar Jakarta kepada pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno upaya untuk mengusik kesolidan partai pengusung Jokowi-Ma'ruf.

Seperti diketahui, PPP muktamar pondok gede atau kepengurusan Romahurmuziy adalah salah satu parpol pengusung Jokowi-Ma'ruf.

"Ada pihak-pihak yang mencoba menganggu konsolidasi dari partai pengusung Pak Jokowi," ujar Hasto di Posko Cemara, Kamis (29/11/2018).

Hasto yakin dukungan PPP Muktamar Jakarta yang dipimpin Humphrey Djemaat itu tidak menggerus dukungan kader PPP kepada Jokowi-Ma'ruf.

Baca: Hasto: Safari Kebangsaan PDIP untuk Merekatkan Indonesia

Sebab, kata dia, tokoh-tokoh PPP sudah merapat ke pasangan calon nomor urut 01 itu.

Hasto kemudian menyinggung Taj Yasin, anak tokoh PPP yaitu KH Maimun Zubair, yang justru dicalonkan sebagai wakil gubernur di Jawa Tengah mendampingi Ganjar Pranowo, kader PDI-P.

"Makanya sosok-sosok yang karismatik di PPP itu telah memberikan dukungannya ke Pak Jokowi dan KH Ma'ruf. Nah (dukungan PPP Muktamar Jakarta) itu bagian dari riak-riak politik yang mencoba mengganggu konsolidasi," kata dia.

Sebelumnya, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) hasil Muktamar Jakarta menyatakan dukungannya kepada pasangan capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno pada Pilpres 2019.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Hasto: Ada Pihak yang Ganggu Konsolidasi Parpol Pengusung Jokowi", 
Penulis : Jessi Carina

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved