Pilpres 2019
Erick Thohir hingga Airlangga Hadiri Acara Deklarasi Dukungan Kosgoro 1957 untuk Jokowi-Ma'ruf
Ketua Tim Kampanye Nasioanal (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin, Erick Thohir menghadiri acara peringatan HUT ke-61 Kosgoro 1957 di Balai Kartini.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Tim Kampanye Nasioanal (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin, Erick Thohir menghadiri acara peringatan HUT ke-61 Kosgoro 1957 di Balai Kartini, Jalan Jenderal Gatot Subroto, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (28/11/2018).
Pantauan Tribunnews.com, Erick Thohir dengan mengenakan kemeja berwarna biru hadir bersama Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartanto sekira pukul 19.05 WIB.
Tampak pula Dewan Pertimbangan Presiden, Agum Gumelar, Ketua Umum Kosgoro 1957 Agung Laksono, Sekjen Golkar Lodewijk Freidrich menyambut kedatangan Erick Thohir.
Baca: Pengamat Politik: Ahok Bisa Gabung ke Hanura
Dewan penasehat DPP Partai Golkar Akbar Tanjung juga tampak hadir dilokasi.
Acara dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya.
Agung Laksono tampak memimpin untuk mengheningkan cipta untuk jasa-jasa arwah pahlawan Indonesia.
Baca: Mobil Pikap Pengangkut 23 Santri yang Alami Kecelakaan Sudah 2 Tahun Tak Uji KIR
"Kita mendokan arwah pahlawan kita yang telah memberikan jiwanya untuk bangsa Indonesia," kata Agung.
Acara dilanjutkan dengan menyanyikan lagu hypne Kosgoro 1957.
Menurut rencana, selain syukuran HUT Ke-61 Kosgoro 1957, acara juga diisi dengan deklarasi dukungan dari seluruh pengurus maupun anggota Kosgoro 1957 kepada kepada capres-cawapres nomor urut 01, Jokowi-Ma'ruf Amin.
Baca: KPU Berhati-hati Keluarkan Putusan Agar Tidak Melanggar Hukum
Sementara itu, ratusan anggota dan simpatisan Kosgoro 1957 tampak mengenakan pakaian serba orange.
Nuansa panggung acara juga telah dihiasi berwarna kuning serta hurup #01 serta gambar Capres-Cawapres Jokowi-Ma'ruf Amin.