Minggu, 5 Oktober 2025

Pilpres 2019

Kala Kiai Ma'ruf Amin Bertukar Pandangan Dengan Para Tokoh Masyarakat Indonesia Di Singapura

Kiai Ma'ruf juga berharap, terutama dalam menghadapi Pilpres yang akan datang , tidak terjadi konflik akibat perbedaan pilihan.

Editor: Johnson Simanjuntak
Ist
Prof Dr KH Ma’ruf Amin bertemu sejumlah perwakilan masyarakat Indonesia di Singapura, Selasa malam (16/10/2018) 

Sejumlah perwakilan dan tokoh masyarakat Indonesia di Singapura juga menyampaikan pandangan, harapan, dan testimony aktivitas mereka di Singapura.

Tampak mantan Gubernur BI 1993-1998 J. Soedrajad Djiwandono (80 tahun) dan musisi Chandra Darusman (61), adik politisi Golkar, Marzuki Darusman.

Soedrajad mengajar di RSIS-NTU tentang Ekonomi Indonesia, selama 16 tahun terakhir. “Tapi saya tidak pernah menerima tawaran menjadi Permanent Resident,” kata Soedrajad.

Chandra Darusman yang tengah bekerja di lembaga PBB yang menangani inovasi, usul, “Pada kabinet mendatang, saya usul ada Menko Bidang Inovasi.”

Seorang perwakilan Pekerja Migran Indonesia (PMI) mengusulkan ada pengiriman ustadz-ustadz secara rutin dari Indonesia untuk membina PMI.

Ada pula testimoni dari pimpinan BI, Bank Mandiri, BRI, dan BPKM perwakilan di Singapura. Seorang Pastor Katolik dan Pendeta yang khusus menggembala warga Indonesia penganut Katolik dan Kristen di Singapura juga menyampaikan aktivitas masing-masing.

Temu warga malam itu ditutup dengan sesi foto bersama. Beberapa warga minta foto selfie usai foto bersama. (*)

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved