
Menilik track record keduanya yang bak bumi dan langit, tentu tak terasa aneh bukan bila Belgia jauh begitu diunggulkan?
Selain track record di Piala Dunia kali ini, secara sejarah pun Belgia lebih unggul dari Samurai Biru.
Setan Merah sendiri bertujuan untuk mengulangi capaian perempat final Piala Dunia ketiga mereka (setelah Meksiko 1986 dan Brasil 2014)
Selain itu, Belgia juga berburu rekor mereka di Piala Dunia dengan empat kemenangan beruntun, yang sebelumnya diraih empat tahun lalu.
Selain itu, bila Belgia menang dalam laga ini, maka mereka juga mencatat rekor 22 pertandingan tak terkalahkan.
Catatan tersebut akan menjadi rekor unbeaten terlama dalam sejarah Belgia.
Rekor tersebut juga akan mencerminkan kualitas golden generation mereka yang sangat berbakat.
Di sisi lainnya, Jepang yang maju dari fase grup dengan mengandalkan poin fair play bertekad untuk memenangkan babak 16 besar untuk pertama kalinya.
Dari segi pengalaman, pemain inti Jepang pun sudah mengenyam pahit manisnya laga di Piala Dunia daripada para pemain Belgia yang rata-rata masih begitu muda.
Tercatat setidaknya beberapa pemain andalan mereka telah memiliki pengalaman tampil di Piala Dunia minimal 3 kali.
Nama-nama seperti Eiji Kawashima, Makoto Hasebe, Yuto Nagatomo dan Shinji Okazaki bahkan akan melakoni pertandingan Piala Dunia ke-11 mereka saat hadapi Belgia nanti.
Selain nama-nama tersebut, Jepang juga masih memiliki senjata rahasia yakni Keisuke Honda, yang mencoba untuk menebus kekalahan atas Paraguay di Afrika Selatan 2010, kali terakhir di mana Jepang tampil di babak knock-out.
Prediksi line-up
Belgia: Thibaut Courtois; Jan Vertonghen, Vincent Kompany, Toby Alderweireld; Axel Witsel, Kevin De Bruyne, Yannick Carrasco, Thomas Meunier; Dries Mertens, Eden Hazard; Romelu Lukaku
VIRAL: Preview Brasil vs Meksiko - Langkah Awal Neymar Cs Hapus Pahitnya Piala Dunia 2014 Lalu
Jepang: Eiji Kawashima; Hiroki Sakai, Maya Yoshida, Gen Shoji, Yuto Nagatomo; Makoto Hasebe, Gaku Shibasaki; Genki Haraguchi, Shinji Kagawa, Takashi Inui; Yuya Osako
(Tribunnews.com/Bobby Wiratama)