Penanganan Covid
Organisasi Guru Dukung Vaksinasi untuk Pendidik dan Tenaga Kependidikan
Sejumlah guru yang tergabung dalam berbagai asosiasi menyampaikan dukungannya pada program vaksinasi untuk pendidik.
Menurutnya, kebijakan vaksinasi ini tepat sasaran dan strategis. “Saya sangat bahagia dan menjadi suatu kehormatan dijadikan bagian dari program untuk menyelesaikan masalah bangsa dan dunia,” ungkapnya.
Ade berharap, dengan mengikuti aturan standar penanganan dan pencegahan Covid–19 maka pembelajaran tatap muka secepatnya dapat segera dilaksanakan kembali secara aman dan nyaman bagi seluruh ekosistem pendidikan.
Majelis Nasional Pendidikan Katolik, Fanny Parera turut mendukung pemberian vaksinasi bagi PTK. Ia berharap, ke depan semakin banyak PTK yang divaksinasi agar Indonesia memiliki guru yang sehat dan pembelajaran dapat berlangsung seperti sedia kala.
Pentingnya kesehatan dan keselamatan PTK dalam memberikan layanan pendidikan diamini oleh Waridin yang tergabung dalam Asosiasi Guru Bahasa dan Sastra Indonesia (AGBSI).
“Semakin banyak yang di vaksin semoga sebaran Covid-19 semakin terkendali dan bisa dihentikan,” ujarnya.