Korban FOMO Merapat, Muncul Virus VOMO yang Bisa Cegah Perempuan Tertipu Skincare Palsu!
Ramai virus VOMO yang dipercaya bisa mencegah perempuan membeli produk skincare palsu. Namun, benarkah demikian?
Parapuan.co – “Aku membeli skincare ini karena produknya viral di media sosial. Produknya juga dibahas oleh banyak influencer. Teman-temanku pun banyak yang pakai,” kata seorang mahasiswi bernama Almira (21) saat ditanya alasan membeli sebuah produk skincare.
“Kebetulan lagi ada promo flash sale untuk produk ini. Jadi, langsung aku check-out aja. Kapan lagi harganya jadi semurah ini,” aku Zahra (26) ketika ditanya hal yang sama.
Saat ini, membeli produk skincare karena tidak ingin “ketinggalan” tren atau suatu momen memang bukan hal yang aneh lagi. Fenomena tidak mau ketinggalan tren biasa disebut dengan fear of missing out (FOMO).
Apalagi, industri kecantikan terus berkembang dari tahun ke tahun, sehingga banyak produk baru terus bermunculan. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, jumlah industri kecantikan meningkat hingga 20,6 persen pada 2022.
Budaya FOMO akhirnya mendorong para perempuan untuk menjajal produk kecantikan keluaran terbaru. Bahkan, banyak perempuan yang asal membeli skincare viral secara online tanpa pertimbangan panjang, seperti kandungan dan manfaat produk, kecocokan dengan kondisi kulit, atau bahkan keaslian produk.
Baca Juga: 3 Tanda Kosmetik Mengandung Merkuri, Pastikan Cek Warna dan Aromanya
Apakah Kawan Puan salah satunya? Jika ya, maka sebaiknya Kawan Puan mulai mengubah perilaku belanja tersebut. Pasalnya, dampak buruk bisa terjadi pada kulit apabila kandungan skincare tidak cocok.
Kebutuhan dan permasalahan kulit yang dihadapi setiap orang berbeda-beda. Apalagi, jika produk yang dibeli ternyata palsu. Bisa jadi, Kawan Puan sudah membayar sejumlah uang tetapi mendapat kekecewaan belaka.
Pentingnya waspada terhadap skincare palsu
Untuk diketahui, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menemukan lebih dari satu juta produk kecantikan palsu dan ilegal yang beredar di pasaran sepanjang 2021-2022.
Beberapa di antaranya ditemukan mengandung bahan kimia yang berbahaya bagi kulit, termasuk merkuri. Merkuri merupakan bahan kimia yang biasanya terkandung pada produk pemutih kulit atau alat kosmetik.
Saat terpapar kulit, merkuri dapat melepaskan asam klorida yang dapat merusak lapisan terluar kulit. Akibatnya, kulit bisa mengalami iritasi, luka, dan yang paling parah bisa memicu kanker kulit.
Baca Juga: Awas Skincare Palsu Viral di TikTok, Dokter Bagikan Tips Mengenali yang Asli
Oleh karena itu, Kawan Puan perlu berhati-hati saat membeli produk skincare secara online. Jangan sampai karena ingin memenuhi hasrat FOMO serta tergiur dengan popularitas dan harga produk yang murah, kesehatan kulit Kawan Puan menjadi taruhannya.
Sumber: Parapuan
Hearts2Hearts Pukau Penggemar lewat Iklan Shopee 9.9 Super Shopping Day |
![]() |
---|
Gandeng Lyodra, SPayLater Super Festival Hadir Lebih Meriah dengan Aktivasi Lebih Mudah! |
![]() |
---|
Belanja dengan Banyak Keuntungan Setiap Hari? Saatnya Jadi Bagian dari ShopeeVIP! |
![]() |
---|
Dukung UMKM Lokal, Shopee Hadirkan 17.8 Festival Pilih Lokal dengan Promo Spesial |
![]() |
---|
Gunung Rinjani Bukan Buat Pendaki Fomo, Kemenhut Terapkan Berbagai Aturan Ketat Ini |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.