Sabtu, 4 Oktober 2025

Simak 5 Perubahan Perilaku Konsumen Ini jika Ingin Bisnis saat Ramadan

Inilah 5 perubahan perilaku konsumen yang perlu diketahui jika ingin memulai bisnis saat Ramadan. Yuk, simak apa saja!

Penulis: Firdhayanti
Ilustrasi Parapuan Foto 2022-04-06 16:48:06 

Para konsumen  sering menggunakan internet untuk belanja online, transaksi keuangan online, chat, main game sambil menunggu bedug maghrib, dan aktivitas online lainnya.

Momen Ramadan menjadi berkah untuk pelaku usaha di industri telekomunikasi.

Untuk penjual pulsa atau paket data misalnya, kamu bisa menawarkan paket data dengan harga kompetitif, sehingga menjadi daya tarik pembeli.

Pelaku usaha online pun harus siap menyambut bulan Ramadan dengan penawaran terbaik, agar konsumen kepincut membeli produkmu.

3. Belanja Lebih Banyak 

Baca Juga: Catat! Ini 5 Ide Bisnis yang Belum Banyak Saingan dan Menjanjikan

Di bulan puasa, konsumen cenderung lebih banyak berbelanja dari biasanya. 

Hal ini dilakukan untuk memenuhi berbagai kebutuhan selama Ramadan, seperti membeli vitamin, buah untuk olahan menu buka puasa, dan banyak lagi. 

Untuk itu, perilaku ini wajib diperhatikan bagi para pelaku usaha.

Promosikan barang atau jasa yang dijual di media sosial, meningkatkan akses pengiriman dan pembayaran, sehingga memudahkan konsumen dalam pembelian.

4. Rajin Beribadah

Bulan puasa adalah momen untuk meningkatkan ibadah. Masyarakat lebih rajin salat lima waktu, bertadarus, salat tarawih, bahkan melaksanakan solat tahajud. 

Ini adalah peluang bisnis bagus untuk digarap. Peluang bisnis perlengkapan ibadah.

Jika kamu sudah menjalankannya, dongkrak penjualan dengan melakukan aktivitas promosi.

Lakukan juga jualan online juga agar bisnis kamu semakin menjangkau banyak konsumen. Lakukanlah promosi secara tepat.

Halaman
123
Sumber: Parapuan
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved