Sabtu, 4 Oktober 2025

5 Tips Belajar Agar Pintar Seperti Hermione Granger di Harry Potter

Tips belajar ala Hermione Granger dari franchise Harry Potter yang ternyata tak sulit. Apa saja? Yuk, intip!

Penulis: Sundari Sundarifuji
Ilustrasi Parapuan Foto 2021-11-18 17:01:18 

Parapuan.co - Seorang pelajar harus beradaptasi soal cara belajar yang tepat dalam segala situasi.

Mengingat di masa pandemi kegiatan sekolah dilakukan secara daring yang otomatis mengubah kebiasaan belajar para siswa juga.

Namun belajarmu mungkin akan lebih seru jika meniru karakter favorit dalam film, drama Korea, atau sosok idola ternama.

Salah satu yang bisa kamu jadikan contoh dalam hal belajar adalah karakter perempuan di franchise Harry Potter, Hermione Granger.

Baca Juga: Mengenal Novalia Pishesha, Pelopor Vaksin Covid-19 yang Mudah Diproduksi di Indonesia

Karakter perempuan yang dalam film diperankan oleh aktris Emma Watson itu dikenal sebagai penyihir paling pintar di usianya di Hogwarts.

Ini karena Hermione Granger selalu dekat dengan buku-buku pengetahuan dan kerap mengunjungi perpustakaan.

Kalau kamu ingin menjadi pelajar yang pintar seperti dirinya, ada beberapa tips yang bisa kamu coba, lho!

Apa saja? Berikut lima tips belajar ala Hermione Granger sebagaimana melansir The Olive Book!


1. Jadikan belajar sebagai kebiasaan

Hermione menjadikan belajar sebagai kebiasaan karena ia selalu penasaran akan semua hal tentang sihir.

Ia mempunyai rasa ingin tahu yang tinggi dan bersemangat mengejar apa yang menarik baginya.

Maka itu jika kamu tertarik dengan lingkungan sekitarmu, turuti rasa penasaranmu dan cari tahu informasi tentang hal itu.

Apapun informasi yang kamu peroleh adalah pengetahuan yang mungkin tidak diketahui oleh orang lain.

Halaman
123
Sumber: Parapuan
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved