Minggu, 5 Oktober 2025

Ganti ke MPV, Blue Bird Bakal Tinggalkan Taksi Model Sedan?

Makanya pihak Blue Bird sudah memesan 1.200 Toyota Transmover untuk gantikan sedan Limo.

Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM/BRIAN
Blue Bird Toyota Transmover 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tahun ini Blue Bird berencana meremajakan armada sedannya dengan MPV.

Makanya pihak Blue Bird sudah memesan 1.200 Toyota Transmover untuk gantikan sedan Limo.

Apa alasan Blue Bird pilih MPV?

"Jadi kami mempelajari dan mendengarkan customer, karena sudah terbiasa dengan MPV dan itu sekarang available untuk opsi kami menjadi taksi," kata Andre Djokosoetono, Direktur PT Blue Bird.

Baca: Blue Bird Remajakan 80% Taksinya Menggunakan Toyota Transmover

Di samping itu, soal regulasi juga yang memuluskan jalan MPV untuk menggantikan sedan pada armada Blue Bird.

"Dan perizinannya juga sudah direvisi oleh pemerintah, jadi sekarang kami bisa pakai MPV," tuturnya kepada wartawan di Jakarta, Senin (26/3/2018).

Bahkan kata Andre, MPV rencananya akan mengambil porsi lebih besar dibanding sedan.

"Yang pasti sampai Maret ini ada 1.200 kendaraan yang teralisasi untuk diganti," ujarnya.

"Hampir semua armada Blue Bird, mungkin 80 sampai 90 persen kendaraan yang diremajakan akan menggunakan MPV untuk tahun ini," ungkap Andre.

Berita ini sudah tayang di gridoto berjudul Dua Alasan Ini Bikin Sedan-sedan Blue Bird Bakal Diganti MPV Semua

Sumber: Grid.ID
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved