Mobil Listrik Paling Terjangkau Geely Geometry Akan Pakai Sistem Operasi Huawei HarmonyOS
Mobil listrik paling terjangkau buatan Geely, Geometry, kabarnya akan menggunakan sistem operasi IoT Huawei HarmonyOS.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mobil listrik paling terjangkau buatan Geely, Geometry, kabarnya akan menggunakan sistem operasi IoT Huawei HarmonyOS.
Asal tahu saja HarmonyOS ini akan menjadi pesaing bagi sistem operasi Android.
Baca juga: Sistem Operasi Harmony Milik Huawei Siap Meluncur Juni 2021
Crossover yang dijual dengan harga dasar pre-sale hanya 59.700 yuan atau setara Rp 131,4 juta tersebut akan memakai HarmonyOS dalam lima tahun ke depan.
Ini memungkinkan Geely mengakses ekologi cerdas Huawei dan menggunakan strategi platform ganda listrik murni untuk membantu Geometry mencapai pasar kelas menengah ke atas.
Sebagai informasi, rumor kerja sama penggunaan HarmonyOS oleh Geely telah diungkap berbagai media sejak Agustus 2019.
Baca juga: Dirilis di Indonesia pada 8 November 2021, Ini Keunggulan Huawei Watch GT 3
Melansir Asia Tech Press, Senin (1/11/2021), sehari sebelumnya, Geely merilis strategi "Smart Geely 2025", yang menunjukkan bahwa merek EV Geometry akan meluncurkan lebih dari lima produk baru.
Keseluruhannya akan dibangun dari arsitektur listrik murni mulai tahun 2022.