Jumat, 3 Oktober 2025

Kondisi Menko Marves Luhut: Sempat Rasakan Lelah Tak Biasa, Kini Jalani Pemulihan di Singapura

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan, tengah menjalani pemulihan di Singapura.

IG Luhut Pandjaitan
Tangkapan layar postingan Luhut Pandjaitan. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan, tengah menjalani pemulihan di Singapura. 

TRIBUNNEWS.COM - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan, tengah menjalani pemulihan di Singapura.

Melalui akun Instagram pribadinya, Luhut memberikan informasi soal kondisi kesehatannya dan awal mula dirinya dibawa ke rumah sakit.

Ia menyebut beberapa hari yang lalu tubuhnya merasa begitu lelah, tetapi rasa lelah itu tak seperti biasanya ketika selepas pulang bekerja.

"Beberapa hari yang lalu setelah menghadiri suatu kegiatan, tiba-tiba saya merasa kelelahan yang amat luar biasa," tulis Luhut di Instagram pada Selasa (10/10/2023).

"Rasa lelah ini tak seperti yang biasa saya rasakan selepas bekerja."

"Melihat kondisi suaminya yang tidak wajar tersebut, istri saya kemudian berinisiatif membawa saya ke salah satu Rumah Sakit di Jakarta untuk tindakan preventif lebih lanjut," ungkapnya.

Luhut mengatakan, kondisi tersebut membuat dirinya tak beraktivitas seperti biasanya dalam beberapa hari terakhir ini.

Bahkan, ujar Luhut, untuk mengecek kabar dan informasi terkini yang biasanya ia lakukan setiap hari pun dilarang oleh sang istri.

Situasi tersebut, menurutnya, membuatnya bosan. Sebab ia terbiasa bekerja dan aktif berkegiatan.

Baca juga: Unggahan Terbaru Luhut, Sebut Kondisinya Membaik: Terima Kasih Presiden Jokowi, Keluarga, Teman

Namun, Luhut memahami situasi tersebut dan tetap berusaha untuk memberikan kabar soal kondisinya karena ia merupakan seorang pejabat publik.

"Saya memahami bahwa tugas dan tanggung jawab sebagai pejabat mutlak diketahui oleh publik, untuk itu saya merasa perlu untuk berbagi kabar mengenai kondisi saya," ungkapnya.

Kemudian, setelah mendapatkan tawaran dari kawannya di Singapura, yaitu Senior Minister Teo Chee Hean dan Menlu Singapura Dr. Vivian Balakhrisnan, Luhut memutuskan untuk menjalani tahap pemulihan di Singapura.

Di sana, ia tak hanya menjalani pemulihan, tetapi juga akan melakukan pemeriksaan medis dan evaluasi yang lebih komprehensif

"Setelah mendapat tawaran dari sahabat saya, Senior Minister Teo Chee Hean dan Menlu Singapura Dr. Vivian Balakhrisnan, sore ini saya memutuskan untuk menjalani tahap pemulihan di Singapura, sekaligus melakukan pemeriksaan medis dan evaluasi yang lebih komprehensif terkait kesehatan saya," jelas Luhut.

Terakhir, Luhut menyampaikan rasa terima kasih karena banyaknya perhatian yang ia dapatkan ketika kondisi kesehatannya sedang menurun.

Tangkapan layar postingan Luhut Pandjaitan.
Tangkapan layar postingan Luhut Pandjaitan. (IG Luhut Pandjaitan)

Ia secara khusus juga berterima kasih kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang memberikan bantuan dengan mengirimkan tim dokter kepresidenan beserta perawat untuk merawatnya.

"Beruntungnya, dan sekali lagi inilah misteri hidup yang tak pernah saya bayangkan. Begitu banyak cinta yang datang kepada saya dalam bentuk perhatian dan doa bahkan di saat saya sakit," ujarnya.

"Karena itu, saya ingin menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya terkhusus kepada Presiden @jokowi yang sudah memberikan tim dokter kepresidenan beserta perawat untuk merawat saya hingga sampai pada kondisi yang telah membaik saat ini."

"Di saat-saat seperti ini, dukungan dan doa yang diberikan oleh keluarga, teman-teman, serta seluruh masyarakat Indonesia adalah kekuatan yang mendorong saya untuk tetap semangat agar pulih kembali."

"Thank you for all the love and support that you have given to me. Karena sebagai makhluk lemah, saya hanya mampu berusaha dan berdoa, biarlah Tuhan YME yang membalas niat, doa, dan perbuatan baik anda semua," terang Luhut.

Kata Juru Bicara Menko Marves

Mengenai kondisi Luhut, sang juru bicara Menko Marves, Jodi Mahardi, juga memberikan keterangannya pada Selasa (10/10/2023).

"Setelah menjalani perawatan di Jakarta, saat ini Pak Luhut sedang menjalani tahap pemulihan lebih lanjut di Singapura, yang sekaligus memungkinkan untuk melaksanakan pemeriksaan medis dan evaluasi yang lebih komprehensif mengenai kondisi kesehatannya," ujarnya dikutip dari Kompas.com.

Sebagaimana diketahui, Luhut Binsar Pandjaitan sendiri baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke -76 tahun pada Kamis 28 September 2023 lalu.

Setelah merayakan ulang tahunnya, Luhut masih menghadiri sejumlah acara.

Salah satunya mendampingi Presiden Jokowi ketika meresmikan Kereta Cepat Whoosh di Stasiun Kereta Cepat Halim, Jakarta Timur pada 2 Oktober 2023.

Saat itu, Luhut juga masih ikut naik kereta cepat bersama Jokowi dari Jakarta ke Bandung.

(Tribunnews.com/Deni)(Kompas.com/Dian Erika Nugraheny)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved