Kamis, 2 Oktober 2025

Wakil PM Singapura Bahas ISIS Dengan Wiranto

Wiranto menyebut sejumlah hal yang dibahas antara keduanya, antara lain masalah keamanan di kawasan

Editor: Johnson Simanjuntak
Nurmulia Rekso Purnomo/Tribunnews.com
Deputy Perdana Menteri Singapura, Teo Chee Hean 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Wiranto, menerima kunjungan Deputy Perdana Menteri Singapura, Teo Chee Hean, di kantornya, Jakarta Pusat, Jumat (11/8/2017).

Kepada wartawan usai menerima kunjungan Teo Chee Hean, Wiranto menyebut sejumlah hal yang dibahas antara keduanya, antara lain masalah keamanan di kawasan, termasuk membahas ancaman Islamic State of Iraq and Syria (ISIS). Ia menyebut Singapura berkepentingan atas penyelesaian masalah tersebut, karena ancaman ISIS juga mempengaruhi mereka.

"Walaupun Singapura tidak kita libatkan dalam pertemuan di Manado, beberapa waktu yang lalu, bulan Juli, tetapi, Singapura merasa bahwa walaupun tidak dilibatkan, tetapi 'impact' (red: dampak) di dalam kegiatan ISIS di Marawi, itu sampai di Singapura," katanya.

Baca: Mahasiswa UBK Gelar Aksi Tolak Kedatangan Prabowo Subianto

Oleh karena itu Wiranto dalam kesempatan hari ini, memaparkan ke Teo Chee Hean soal hasil pertemuan antara sejumlah negara yang berada di sekitar Filipina, untuk membahas konflik antara kelompok bersenjata pendukung ISIS dengan pemerintah Filipina.

"Dan kemudian, Singapura sangat berterima kasih bahwa Indonesia membuka seluas-luasnya informasi mengenai perlawanan terhadap terorisme itu," ujarnya.

Masalah sengketa Laut Cina Selatan (LCS) juga sempat dibahas dalam pertemuan hari ini. Namun Wiranto tidak menjelaskan detail yang dibahas antara Deputy Perdana Menteri Singpaura dengan Menko Polhukam.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved