BNP2TKI Apresiasi Bareskrim Bongkar TPPO Penyalur TKI Ilegal
Seperti diketahui, Satgas TPPO Bareskrim Polri pada Selasa (11/7) kemarin menggerebek PT Nurafi Ilman Jaya yang digerebek di Condet, Jakarta Timur.
Editor:
Hasanudin Aco
Tribunnews/JEPRIMA
Kepala BNP2TKI Nusron Wahid saat memberikan keterangan mengenai kasus yang menjerat Siti Aisyah di kantornya Jl MT Haryono, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (23/2/2017). BNP2TKI akan bekerja sama dengan Kementrian Luar Negeri (Kemlu) menangani kasus yang menjerat Siti Aisyah yang telah menjadi tersangka pembunuh Kim Jong Nam, kakak tiri Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un. Tribunnews/Jeprima
Tapi nyatanya, tambah Nusron, ternyata ada yang memanfaatkan kebijakan moratorium pengiriman TKI ke Timur Tengah dan tingginya animo masyarakat bekerja ke luar negeri. Mereka memanfaatkan itu dengan cara menjadi penyalur TKI ilegal.
"Padahal itu jelas-jelas praktik perdagangan orang. Makanya, kita dukung langkah Bareskrim yang jeli dan gesit dalam melihat celah TPPO dan terus mengejar kasus-kasus TPPO berkedok pengiriman TKI," tegasnya.