Tahun Depan Uruguay Buka Kedutaan Besarnya di Indonesia
Rencananya para pengusaha itu akan melihat langsung potensi bisnis di Indonesia.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rencananya Uruguay akan membuka Kedutaan Besarnya di Jakarta pada tahun depan.
Hal itu dikatakan oleh Menteri Luar Negeri (Menlu), Retno LP Marsudi, yang mendapat kepastian langsung dari Menlu Uruguay, Rudolfo Nin Novoa.
"Dalam kunjungan kali ini, menteri luar negeri Uruguay membawa pesan bahwa tahu depan Uruguay akan membuka kedutaan besarnya di Jakarta, tentunya Indonesia sangat menyambut baik,"ujar Retno dalam pernyataannya bersama Menlu Uruguay, di kantor Kementerian Luar Negeri, Jakarta Pusat, Selasa (11/10/2016).
Dalam pernyataannya itu Retno LP Marsudi mengatakan bahwa kedatangan Rudolfo Nin Novoa juga ditemani oleh sejumlah pengusaha asal Uruguay.
Rencananya para pengusaha itu akan melihat langsung potensi bisnis di Indonesia.
Retno LP Marsudi juga menyebutkan bahwa dala pertemuan singkatnya dengan Rudolfo Nin Novoa di kantor Kemenlu, juga disepakati kerjasama di bidang ekonomi.
Kerjasama itu antara lain akan berfokus di sektor swasta.
Selain itu Indonesia - Urugay juga sepakat membantu usaha Indonesia terpilih menjadi anggota dewan keamanan Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB) 2019-2020.
"Urugay akan memberikan dukungan terhadap pencaloan Indonesia di dewan keamanan PBB," ujarnya.
Juru Bicara Kemlu Arrmanatha Nasir dalam kesempatan terpisah menambahkan bahwa belum bisa dipastikan kapan pastinya Kedutaan Besar Uruguay untuk Indonesia itu akan dibuka.
Pembukaan kedutaan besar menurutnya sangat bergantung dari kesiapan Uruguay.
"Ini tergantung aspek kesiapan administrasinya, aspek logistiknya, dan lain sebagainya," katanya.