Tempe dan Tahu Mengilang
Tempe dan tahu akan hilang dari peredaran. Jakarta, Jawa Barat dan sejumlah daerah di Indonesia.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan, kenaikan harga kedelai terjadi karena Cina mengimpor dalam jumlah besar. Terhadap kenaikan harga itu, Hatta pun meminta Menteri Pertanian Suswono dan Menteri Perdagangan Gita Wirjawan untuk mengendalikannya.
"Kedelai di dunia memang meningkat, harga-harga meningkat. Dan kita melihat memang kecenderungan meningkat itu karena Cina juga mengimpor dalam jumlah yang besar, menyerap pasar dunia," kata Hatta di Kantor Menko Perekonomian, kemarin.
Hatta meminta agar jangan sampai ada spekulan yang memanfaatkan kondisi ini. "Untuk menaikkan harga itu, ya, itu kasihan dong para perajin tahu tempe kita," ujarnya.