Senin, 6 Oktober 2025

Sidang Nazaruddin

Nazaruddin Sudah Lama Sakit Maag Akut

Kolega Nazaruddin, Bertha Herawati menyebut Muhammad Nazaruddin sudah lama terjangkit maag akut.

Editor: Ade Mayasanto
zoom-inlihat foto Nazaruddin Sudah Lama Sakit Maag Akut
TRIBUNNEWS.COM/HERUDIN
Mantan Bendahara Umum Partai Demokrat, Muhammad Nazaruddin, usai diperiksa oleh penyidik KPK, di kantor KPK, Jakarta Selatan, Kamis (22/12/2011). Nazaruddin diperiksa terkait kasus dugaan korupsi dalam proyek pembangunan pusat olahraga di Hambalang, Bogor, Jawa Barat. (tribunnews/herudin)

Laporan Wartawan Tribunnews.com Willy Widianto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Muhammad Nazaruddin dikenal tak pernah telat makan. Kondisinya yang tiba-tiba berubah drastis dalam persidangan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Rabu kemarin, didiagnosa sebagai maag akut, bukan lantaran telat atau jarang makan.

Hal itu diakui kolega Nazaruddin, Bertha Herawati kepada Tribunnews.com. "Jadi kemarin kena maag bukan karena makanan, bisa karena stres. Kemarin saya lihat dia stres berat di sidang. Saya lihat langsung. Dia stres ya namanya juga orang jadi pesakitan, bagaimana enggak stres kalau harus memikirkan perkara juga keluarganya," ujar Bertha, Kamis (5/1/2012).

Bertha Herawati sudah lama menjadi kolega Nazar. Saat Nazar menjabat Bendahara Umum DPP Partai Demokrat, Bertha Hewarati menjabat Sekretaris Departemen Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak. Departemen ini diketuai Ir Hj APA Timo Pangerang.

Bertha menuturkan, mantan Bendahara Umum Partai Demokrat ini selalu makan teratur. Namun selama ditahan, Nazaruddin mengonsumsi makanan dari dalam dan luar Rumah Tahanan Cipinang, Jakarta Timur, tempatnya ditahan.

Dugaan serupa mengenai stres yang melanda Nazaruddin, dikemukakan Aan, sopir M Nazaruddin. Menurut Aan, Nazaruddin, pria keturunan Pakistan yang lahir di Bangun, Simalungun, Sumatera Utara, 26 Agustus 1978, memang punya riwayat sakit maag kronis.

Bagi sebagian orang, stres bisa mempengaruhi enzim dalam lambung. Ketika asam lambung meningkat, kinerja lambung terganggu dan seseorang yang telah menderita sakit maag sangat mungkin maagnya kumat.

Aan menyebut mantan bosnya memiliki maag kronis.  "Itu sudah lama dirasakan Pak Nazaruddin," cerita Aan dihubungi terpisah. Menurutnya, ia juga kerap memperhatikan dan memberitahu Nazaruddin jika terlambat makan.

Namun, apa yang terjadi pada Nazaruddin kemarin di persidangan, saat mendengarkan saksi Mindo Rosalina Manullang, menurut Aan ada hal lain selain maag. "Dia sepertinya sedang banyak pikiran," terang Aan yang kini lebih banyak menghabiskan waktu di rumah.

Rabu lalu, Nazaruddin tiba-tiba muntah saat menjalani persidangan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor). Rekan Nazar di Partai Demokrat dan di DPR, Sutan Bhatoegana membenarkan terdakwa kasus korupsi wisma atlet SEA Games ini memiliki penyakit maag yang bila kambuh membuatnya muntah-muntah.(wil/yog/yat)

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved