Selasa, 7 Oktober 2025

Kualifikasi Piala Dunia 2026

Cuaca Jakarta 5 Juni, Kenangan Buruk Hujan Laga Timnas Indonesia, Skuad Kluivert Boleh Tersenyum

Berdasarkan prakiraan BMKG, cuaca Jakarta 5 Juni 2025 laga Timnas Indonesia vs China tercatat Cerah sejak pukul 19.00 WIB dan Berawan pukul 22.00 WIB

Tribunnews/Abdul Majid
CUACA GBK - Arsip foto Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta diguyur hujan sesaat jelang kick off Indonesia vs Jepang, Jumat (15/11/2024). Berdasarkan prakiraan BMKG, cuaca Jakarta 5 Juni 2025 laga Timnas Indonesia vs China tercatat Cerah sejak pukul 19.00 WIB dan Berawan pukul 22.00 WIB 

Prakiraannya, laga Indonesia vs China yang digelar malam hari tepatnya 20.45 WIB, cuaca diprediksi Berawan. 

Kepulauan Seribu : Berawan

Jakarta Pusat : Berawan

Jakarta Utara : Berawan

Jakarta Barat : Berawan

Jakarta Selatan : Hujan Ringan

Jakarta Timur : Berawan

Prediksi Susunan Pemain

Inilah prediksi susunan pemain Timnas Indonesia saat melawan China di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Timnas Indonesia akan melawan China di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dalam matchday ke-9 putaran ketiga Grup C, Kamis (5/6/2025) pukul 20.45 WIB.

Pada laga tersebut Timnas Indonesia dipastikan tanpa beberapa pilar andalannya.

Timnas Indonesia dipastikan tidak akan diperkuat enam pemain dalam laga terdekat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Keenam pemain tersebut adalah Marselino Ferdinan, Ragnar Oratmangoen, Maarten Paes, Sandy Walsh, Eliano Reijnders, dan Septian Bagaskara.

TIMNAS INDONESIA - Pesepak bola Timnas Indonesia berfoto bersama sebelum menghadapi Bahrain dalam babak kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (25/3/2025). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
TIMNAS INDONESIA - Pesepak bola Timnas Indonesia berfoto bersama sebelum menghadapi Bahrain dalam babak kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (25/3/2025). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Marselino Ferdinan dan Maarten Paes harus absen akibat akumulasi kartu kuning.

Ragnar Oratmangoen, Sandy Walsh, dan Septian Bagaskara absen karena cedera.

Khusus Oratmangoen, namanya memang tidak masuk dalam daftar panggilan sejak awal. 

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved