Selasa, 7 Oktober 2025

Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading

Pelaku Pembunuhan Wanita Hamil di Kelapa Gading Diringkus, Sempat Nangis saat Tahu Korban Tewas

Inilah kabar terbaru soal penemuan jasad wanita hamil di sebuah ruko di Kelapa Gading, Jakarta Utara

ISTIMEWA via TribunJakarta.com
Wanita hamil berinisial RN tewas bersimbah darah di dalam ruko di Jalan Boulevard Raya, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu (20/4/2024). 

"Ya Allah serius sih Pak? Laa Ilaaha Illallah," jawab tersangka sambil menangis ketakutan.

Kini, A pun sudah dibawa kembali ke Jakarta untuk diproses.

Kronologi Penemuan Mayat Wanita

Sebelumnya, jasad RN ditemukan oleh pemilik ruko pada Sabtu pagi.

"Jadi penemuan mayat wanita tersebut itu sekitar jam 10 pagi tadi. Awalnya ditemukan oleh pemilik ruko," ucap AKP Emir Maharto Burtorosa saat dikonfirmasi, Sabtu.

Saat melihat kondisi korban, pemilik ruko pun syok dan langsung menghubungi petugas keamanan.

Petugas kemanan lantas melanjutkan laporan ke polisi dan tak lama pihak kepolisian datang ke lokasi.

"Kami sudah melakukan olah TKP di lokasi. Memang untuk kondisi mayat wanita tersebut diduga hamil dan berlumuran darah," ucap Emir.

Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Detik-detik Polisi Tangkap Pembunuh Wanita Hamil di Kelapa Gading, Pelaku Nangis Tahu Korban Tewas

(Tribunnews.com, Muhammad Renald Shiftanto)(TribunJakarta.com, Gerald Leonardo Agustino)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved