Jumat, 3 Oktober 2025

Seorang Penumpang Meninggal dalam Perjalanan Pesawat Menuju Indonesia Usai Ibadah Umrah

"Betul, korban meninggal usai menjalankan ibadah umrah," ujar Riyanto kepada TribunJakarta.com, Rabu (16/1/2019)

Dok. Polresta Bandara Soekarno-Hatta
Jenazah Uyek (66) yang meninggal di dalam pesawat usai menuntaskan ibadah Umrah pada Selasa (15/1/2019) 

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Kasubbag Humas Polresta Bandara Soekarno-Hatta, Ipda Riyanto mengungkapkan seorang penumpang meninggal usai ibadah umrah dalam perjalanan pulang ke Indonesia.

Riyanto mengatakan kejadian terjadi pada Selasa (15/1/2019) saat korban bernama Uyek (66) naik pesawat Saudi Arabia SV 826 sekira pukul 12.55 waktu setempat.

Baca: Dugaan Penipuan Umrah di Metro Lampung, Uang yang Digelapkan Mencapai Rp 1,35 Miliar

"Betul, korban meninggal usai menjalankan ibadah umrah," ujar Riyanto kepada TribunJakarta.com, Rabu (16/1/2019).

Ia melanjutkan, sebelum berangkat hendak kembali ke Indonesia, menurut istri korban, Uyek memang sudah menunjukan kondisi yang tidak sehat.

Setelah tiga jam berada di udara, lanjut Riyanto, keadaan Uyek semakin memburuk dan sempat tidak sadarkan diri.

"Sebelum berangkat memang kondisi korban dalam keadaan sakit maag dan batuk. Selang tiga jam perjalanan di dalam pesawat istri korban memanggil pendamping umrah dan memberitahukan bahwa korban tidur dan tidak bangun-bangun," jelas Riyanto.

Dari kejadian tersebut korban mendaparkan bantuan medis dari pramugari untuk diberikan bantuan pernafasan (CPR) selama 40 menit.

Sekira pukul 03.00 waktu Malaysia, pesawat mendarat untuk transit di Kuala Lumpur International Airport.

"Sesampainya di sana, saat diperiksa korban sudah dinyatakan meninggal dunia. Setelah mendapat izin dari otoritas Kuala Lumpur International Airport penerbangan SV 826 melanjutkan penerbangan ke Jakarta," kata Riyanto.

Sesampainya di Bandara Soekarno-Hatta, korban langsung dilarikan ke Kantor Kesehatan Pelabuhan Bandara Soekarno-Hatta dan dilakukan pemeriksaan oleh dokter Tantie Nurlaelie.

"korban dinyatakan telah meninggal dunia yang di sebabkan oleh Cardio Respiratory Arrest di dalam perjalanan," jelas Riyanto.

Baca: Pulang Umrah, Cita Citata Ungkap Rasa Cintanya untuk Sang Ibunda yang Sedang Sakit

Ia melanjutkan, korban langsung dibawa oleh keluarga ke rumah duka di Kampung Manggu RT 014/004 Kelurahan Cisoka, Kecamatan Cisoka, Kabupaten Tangerang.

Penulis: Ega Alfreda

Berita ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul: Usai Ibadah Umrah, Penumpang Meninggal di Pesawat Menuju Indonesia

Sumber: TribunJakarta
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved