Ramadan 2018
Masjid Istiqlal Simbol Kemerdekaan Masyarakat Indonesia
Di seberang Timur masjid ini berdiri Gereja Katedral Jakarta, seakan menggambarkan kerukunan hidup beragama di Indonesia.
Tujuh belas tahun kemudian, Masjid Istiqlal selesai dibangun. Dimulai pada tanggal 24 Agustus 1961, dan diresmikan penggunaannya oleh Presiden Soeharto pada tanggal 22 Februari 1978.
Area Masjid Istiqlal terbagi atas bangunan masjid, taman, tempat parkir, dan kolam air mancur. Bangunan masjid sendiri terdiri dari beberapa bagian, antara lain gedung utama, gedung pendahuluan, teras raksasa, menara, dan lantai dasar.
Gaya arsitektur Masjid Istiqlal adalah arsitektur Islam modern internasional, yaitu menerapkan bentuk-bentuk geometri sederhana seperti kubus, persegi, dan kubah bola, dalam ukuran raksasa untuk menimbulkan kesan agung dan monumental. Bahannya pun dipilih yang besifat kokoh, netral, sederhana, dan minimalis, yaitu marmer putih dan baja antikarat (stainless steel).
Kegiatan Masjid Istiqlal di Bulan Ramadan
Banyak kegiatan yang diadakan oleh Masjid Istiqlal di bulan suci Ramadan. Salah satu kegiatan yang rutin selain salat tarawih berjamaah adalah buka puasa bersama yang diadakan setiap hari. “Di masjid ini (Masjid Istiqlal) setiap hari ada bagi-bagi takjil atau buka puasa bersama setiap hari,” kata salah seorang jemaah Masjid Istiqlal saat ditemui.
Minggu (20/5/2018) kemarin, kami sempat ikut berbukas puasa bersama. Para peserta buka puasa bersama terlihat mulai ramai memadati Masjid Istiqlal saat waktu Salat Ashar tiba. Untuk menunggu waktu berbuka puasa, tidak sedikit dari pengunjung yang melakukan foto-foto atau selfie bersama keluarga dan teman.
Selain itu, di Masjid Istiqlal juga diadakan Salat Malam (Qiyamul Lail) berjamaah pada 10 malam terakhir Ramadhan, Pesantren Kilat, tausiyah, dan peduli anak yatim.