Minggu, 5 Oktober 2025

Gubernur Baru Jakarta

Luhut: Jangan Ada Pribumi Non Pribumi

Luhut menyebutkan saat ini Anies-Sandi bukan hanya pemimpin untuk suatu kelompok tapi menjadi pemimpin seluruh warga DKI Jakarta.

Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM/LENDY RAMADHAN
Luhut Binsar Panjaitan 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator bidang Kemaritiman, Luhut Binsar Pandjaitan menyampaikan ucapan selamat untuk Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta baru, Anies Baswedan - Sandiaga Uno.

"Selamat bekerja, mudah-mudahan Pak Anies bisa jadi gubernur yang baik dengan pak Sandi. Kerja yang baik," ungkap Luhut Binsar Pandjaitan saat ditemui usai menggelar Coffee Morning di kantornya, Selasa (17/10/2017).

Lebih lanjut, Luhut menyebutkan saat ini Anies-Sandi bukan hanya pemimpin untuk suatu kelompok tapi menjadi pemimpin seluruh warga DKI Jakarta.

Sehingga diharapkan dapat mengayomi semua penduduk Jakarta.

"Dia bukan Gubernur kelompok 1, kelompok 2. Dia gubernur semua. Jadi harus bisa mengayomi semua rakyat Jakarta," ucap Luhut Binsar.

Baca: Yusril: PBB Lebih Siap Hadapi Pemilu 2019

Luhut pun terus mengingatkan agar Anies-Sandi tidak membeda-bedakan masyarakat, karena Anies-Sandi dipilih oleh berbagai macam golongan.

"Jadi jangan ada pribumi non pribumi di sini. Jangan didikotomiskanlah. Jadi harus menjadi gubernur semua pihak, semua golongan, semua suku, semua agama. Karena yang milih pak Anies juga kan macam-macam," kata Luhut.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved