Kamis, 2 Oktober 2025

Tabrakan Beruntun

Korban Tabrakan Beruntun di Pondok Indah Dilarikan ke RSPI

Kecelakaan ini membuat antrean kendaraan di sepanjang Jalan Sultan Iskandar Muda.

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hasanudin Aco
Warta Kota/Dwi Rizki
Kondisi sepeda motor yang mengalami kecelakaan beruntun dengan dua mobil di Jalan Arteri Pondok Indah, Jakarta Selatan pada Senin (20/1/2015) malam. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Selasa (20/1/2015) malam sekitar pukul 20.30 WIB, terjadi kecelakaan beruntun di Jalan Sultan Iskandar Muda, Jakarta Selatan.

Untuk sementara, kecelakaan ini menimbulkan tiga orang korban meninggal. Sampai saat ini, belum diketahui identitas korban termasuk penyebab kecelakaan dan identitas kendaraan.

"Kecelakaan ini antara 4 mobil dan 6 motor. Untuk sementara, yang meninggal 3 orang. Korban dibawa ke Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI)," ujar petugas piket Traffic Management Center Jakarta Metropolitan Police, Brigadir Gery saat dihubungi, Selasa (20/1/2015).

Kecelakaan ini membuat antrean kendaraan di sepanjang Jalan Sultan Iskandar Muda.

"Masih terjadi kemacetan," tutur Brigadir Gery.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved