Rel KA Longsor di Cilebut
Akibat Longsor di Daerah Cilebut, Penumpang KRL Menumpuk di Depok
Akibat adanya tanah longsor di Kilometer 45-56 antara Stasiun Bojong Gede dan Cilebut perjalanan KRL Commuter Line

TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Akibat adanya tanah longsor di Kilometer 45-56 antara Stasiun Bojong Gede dan Cilebut perjalanan KRL Commuter Line hanya sampai Depok. Penumpang pun terlihat menumpuk.
Seperti yang terlihat di Stasiun Depok Lama, penumpukan penumpang terjadi di lokasi ini. Karena untuk menghindari penumpang beberapa kereta tujuan Bogor harus berbalik ke Jakarta di Stasiun Depok Lama.
"Untuk kelancaran supaya tidak ada penumpukan di Bojong, ada yang berbalik ke Jakarta di Stasiun Depok Lama, yaitu KA 562 dan KA 548, pada pukul 18.11 dan 19.22," ujar Wakil Kepala Stasiun Depok Lama, Urip Suripto saat ditemui di Stasiun Depok Lama, Rabu (21/11/2012).
Urip menjelaskan ada dua kereta yang tertahan di stasiun Cilebut dan akhirnya dikembalikan ke Bogor.
"Yang tertahan di Stasiun Cilebut KA 587 tujuan Jakarta, KA ekonomi 867 tertahan di Cilebut dikembalikan ke Bogor," kata Urip.
Pantauan Tribunnews.com di Stasiun Depok Lama, penumpukan penumpang sendiri sudah agak berkurang, tetapi masih ada kereta tujuan Tanah Abang-Bogor harus berbalik kembali untuk menghindari penumpukan di stasiun Bojong Gede.