Kamis, 2 Oktober 2025

Pilpres 2024

Prabowo Curhat di Depan Ulama Terus Jadi Sasaran Fitnah: Dulu Saya Dituduh Mau Kudeta

Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto, mengaku heran dirinya terus menerus menjadi sasaran fitnah.

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Wahyu Aji
Tribunnews.com/Igman Ibrahim
Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto, mengaku terharu mendapatkan dukungan yang berasal dari ratusan kiai se-Banten pada Minggu (3/12/2023) sore. 

Ia menuturkan bahwasanya Banten merupakan bagian dari Indonesia yang memilih sejarah yang gemilang. Buktinya, Banten memiliki kesultanan yang sangat terkenal.

"Kesultanan Banten sangat kesohor sangat dikenal ratusan tahun disegani bahkan kesultanan Banten pada saat ratusan tahun yang lalu sudah memiliki hubungan diplomatik dengan kerajaan-kerajaan," tukasnya.

Dalam acara ini, hadir pula Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono, Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani dan Ketua TKD Prabowo-Gibran Provinsi Banten, Airin Rachmi Diany.

Selain itu, Ketua DPD Demokrat Banten sekaligus Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya, Ketua Kadin Banten M Azzari Jayabaya, Rais Syuriah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Lebak, KH Ahmad Syatibi Hambali, KH Eben Jenal Abidin dan KH Supandi.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved