4 Manfaat Penting Asuransi Rumah yang Sering Diabaikan Pemilik Properti
Perlu Diketahui rumah bukan hanya tempat tinggal, tapi juga investasi berharga yang perlu dijaga dengan serius.
TRIBUNNEWS.COM - Memiliki rumah bukan sekadar soal tempat beristirahat yang nyaman, tetapi juga menyangkut tanggung jawab besar dalam menjaga aset bernilai tinggi yang dibangun dari hasil jerih payah.
Sebagai properti, rumah sangat rentan terhadap berbagai risiko.
Mulai dari bencana alam seperti banjir dan gempa bumi, hingga insiden yang disebabkan manusia seperti kebakaran, pencurian, hingga kerusuhan sosial.
Salah satu cara paling efektif untuk memberikan perlindungan menyeluruh terhadap properti tersebut adalah dengan memiliki asuransi rumah.
Namun, fakta di lapangan menunjukkan bahwa masih banyak pemilik rumah yang belum menyadari pentingnya asuransi.
Padahal, perlindungan ini bisa memberikan manfaat besar, bukan hanya dari sisi keuangan, tetapi juga dari sisi ketenangan dan kenyamanan jangka panjang.
Berikut ini empat manfaat utama asuransi rumah yang bisa membantu lebih siap menghadapi kemungkinan buruk:
Baca juga: Pentingnya Asuransi Rumah Jelang Ditinggal Mudik Lebaran
1. Jaminan Finansial Saat Terjadi Kerusakan Akibat Bencana atau Kebakaran
Salah satu perlindungan utama dari asuransi rumah adalah kompensasi finansial atas kerusakan fisik yang diakibatkan oleh bencana alam.
Mulai dari kebakaran, tanah longsor, angin puting beliung, hingga banjir, semuanya bisa menyebabkan kerusakan besar yang membutuhkan biaya perbaikan hingga ratusan juta rupiah.
Namun, dengan adanya asuransi, tidak perlu menanggung beban itu sendiri.
Perusahaan asuransi akan mengganti kerugian sesuai nilai yang tercantum dalam polis, sehingga dapat lebih fokus pada pemulihan tanpa harus pusing memikirkan biaya tak terduga.
2. Mengurangi Dampak Kerugian Akibat Tindakan Kriminal
Risiko lain yang mengintai rumah adalah tindak kejahatan seperti perampokan, pencurian, atau perusakan properti.
Kejadian seperti ini bisa sangat merugikan, terutama jika yang hilang atau rusak adalah barang-barang berharga, dokumen penting, atau fasilitas utama di rumah.
Sumber: TribunJualBeli.com
Jenis-jenis Atap Multiroof yang Cocok untuk Gaya Rumah Tropis hingga Japandi |
![]() |
---|
Bangun Kolaborasi Positif, Bea Cukai Bandung Sambangi Dua Perusahaan Garmen |
![]() |
---|
70+ Ucapan Selamat Hari Bhayangkara ke-79 untuk Polri, Berisi Doa dan Harapan |
![]() |
---|
55 Pantun HUT ke-498 Jakarta, Cocok Jadi Caption dan Dibagikan ke Media Sosial |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.