Virus Corona
Tips Melindungi Bayi Saat Harus ke Rumah Sakit untuk Imunisasi
Orangtua wajib membawa anaknya ke rumah sakit atau ke fasilitas kesehatan, untuk imunisasi.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Orangtua wajib membawa anaknya ke rumah sakit atau ke fasilitas kesehatan, untuk imunisasi meski saat ini pandemi virus corona (covid-19) belum berakhir.
Saat membawa anak keluar rumah, khususnya anak yang masih di bawa satu tahun, orangtua harus ekstra memberi perlindungan sebagai antisipasi paparan virus corona.
Dokter Spesialis Anak, Dr. dr. Hartono Gunardi menyebutkan karena saluran pernapasan bayi masih sangat kecil anak tidak masalah tidak pakai masker.
"Bayi tidak usah pakai masker, saluran pernapasanya masih sangat kecil, akan terkendala dengan pernapasan," ucap dr. Hartono saat Webinar Imunisasi di Era Covid-19, Rabu (20/5/2020).
Bayi juga tidak dianjurkan memakai topi plastik atau face shield karena akan sangat tidak nyaman bagi bayi yang saluran pernapasannya masih sangat kecil.
Baca: Ternyata Ini 2 Penyebab Utama Bayi Baru Lahir Terlihat Kuning
"Face shield pada bayi juga tidak dianjurkan di beberapa literatur walaupun ada tren bayi lahir dipakaikan face shield tapi saluran napas bayi masih sangat kecil," ungkap dr. Hartono.
Kemudian yang penting diperhatikan saat di ruangan terbuka misalnya saat turun dari kendaraan ke rumah sakit lindungi anak dengan kain seperti menggunakan kain untuk menangkal hujan.
"Kalau di jalan tutup dengan kain seperti ibu-ibu bawa anak di tengah hujan kain ditutup kan kepala anaknya, nah dengan cara itu paparan udara masih bisa dihadang, tapi tidak bisa lama," ungkap dr. Hartono.
Yang terutama saat sudah berada di rumah sakit jaga jarak dengan orang lain yang ada di rumah sakit minimal enam langkah atau 1,5 meter, dan yang mengantar anak ke rumah sakit tidak perlu ramai-ramai sebagai langkah antisipasi juga.
"Lakukan physical distancing, jaga jarak minimal 6 feet atau 1,5 meter jangan dekat dengan orang yang terlihat sakit di rumah sakit, makanya penting screening di ruang tunggu rumah sakit yang sehat dan sakit dibedain ruangannya," pungkas dr. Hartono.