Senin, 6 Oktober 2025

Kunjungi TribunnewsBogor.com, Connie Nurlita Kenalkan Single Melawan Sepi

Senin, 17 Januari 2022 13:04 WIB
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Pedangdut Connie Nurlita berkunjung ke kantor TribunnewsBogor.com, Jumat (13/1/2022) di Bogor. Kunjungan Connie Nurlita dalam acara Live Interview dan Live Accoustic perkenalkan single terbarunya berjudul "Melawan Sepi". Lagu ini istimewa lantaran diciptakan oleh artis musik yang kini sedang naik daun, yakni Ndarboy Genk. "Melawan Sepi", terang Connie Nurlita, memiliki kekuatan dalam isi lagunya sebagai gambaran tentang keadaan saat ini. Dan lanjut nya "Lagu ini sebagai support buat semua, agar segera bangkit dari kesepian. Mari kita sama - sama melawan sepi," tambah Connie Nurlita. Connie Nurlita mengatakan, lagu ciptaan Daru ini mengusung kolaborasi musik pop, dangdut, dan campursari. //FX ISMANTO
Editor FX Ismanto
Byline/Fotografer TRIBUNNEWS.COM/IST/FX ISMANTO
Byline Title STF
Credit TRIBUNNEWS.COM
Source TRIBUNNEWS.COM
Copyright TRIBUNNEWS.COM
KOMENTAR