Mudik Lebaran 2022
Saran Pakar Epidemiologi Selama Perjalanan Mudik, Lakukan Hal-hal Ini
Pakar Epidemiologi Griffith University Dicky Budiman memberikan beberapa kiat untuk perjalanan aman selama pandemi.
Apakah sudah lanjut usia, bayi, ibu hamil, atau memiliki komorbid. Jika terpaksa ikut, pastikan orang-orang dengan kondisi di atas dapat terkendali. Serta sebelumnya telah menghubungi atau konsultasi dengan dokter terkait.
"Kemudian kalau bisa pilih moda transportasi pribadi. Bisa juga ikut yang bus disediakan perusahaan. Itu jauh kecil risiko terpapar dan memaparkan karena dalam kelompok imunitas tadi," kata Dicky lagi.
Namun ketika harus menggunakan kendaraan umum, pilih yang tidak terlalu padat. Atau posisi yang aman dan duduknya dekat dengan keluarga kita.
Usahakan sirkulasi udara tetap terjaga dengan membuka sedikit jendela. Ini juga harus disertai dengan perilaku taat Prokes selama masa perjalanan.
--