Virus Corona
Bertambah 862 Kasus Baru, Berikut Sebaran Pasien Positif Covid-19 di 34 Provinsi Indonesia
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto mengatakan bahwa penambahan kasus baru terbanyak hari ini berasal dari Jakarta.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reza Deni
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemerintah kembali melaporkan penambahan jumlah kasus positif Covid-19 di Indonesia.
Dilaporkan kasus baru positif Covid-19 di Indonesia bertambah 862 orang hari ini.
Dengan adanya penambahan tersebut kini total positif Covid-19 di Indonesia sebanyak 45.891 kasus.
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto mengatakan bahwa penambahan kasus baru terbanyak hari ini berasal dari Jakarta.
Baca: Polisi Masih Kejar Pelaku Penyerang di Green Lake City Tangerang yang Sebabkan 2 Orang Terluka
"Yang pertama adalah DKI Jakarta yang hari ini melaporkan 142 kasus positif dan 233 kasus sembuh," kata Achmad Yurianto dalam siaran BNPB, Minggu (21/6/2020).
Kemudian, disusul Sulawesi Selatan dengan kasus positif baru sebanyak 112 dan 38 kasus sembuh, Jawa Tengah dengan 99 kasus positif dan 22 pasien sembuh.
Baca: Alami Luka Sabet, Ini Kronologi Wakapolres Karanganyar Diserang Pria Tak Dikenal dengan Sabit
"Ada Kalsel dengan 94 kasus baru dan 10 orang sembuh. Jawa Timur melaporkan ada 91 kasus positif dan ada 125 yang dilaporkan sembuh," ujarnya.
Penambahan tersebut, dikatakan Yuri, sebab dinas kesehatan di seluruh provinsi di Indonesia melakukan pemeriksaan secara masif dari kontak tracing yang agresif dilakukan.
Berikut sebaran 45.891 kasus Covid-19 berdasarkan 34 provinsi pada 21 Juni 2020:
1. Aceh: 49 kasus positif
2. Bali: 1.050 kasus positif
3. Banten: 1.355 kasus positif
4. Bangka Belitung: 148 kasus positif
5. Bengkulu: 116 kasus positif