Virus Corona
Minta Pengendalian Kasus Corona di 5 Provinsi Lebih Efektif, Jokowi: 80 Persen Kematian di Jawa
Sebanyak 70 persen kasus positif Corona ada di Pulau Jawa dengan 80 persen kasus kematian, Jokowi minta lima provinsi di Jawa di kendalikan
"Mengenai pelonggaran PSBB, agar dilakukan secara hati-hati dan tidak tergesa-gesa."
"Semuanya didasarkan pada data-data lapangan, pelaksanaan lapangan sehingga keputusan itu betul-betul sebuah keputusan yang benar."
"Hati-hati mengenai pelonggaran PSBB," tegas Jokowi.
Baca: Pemerintah Izinkan Warga Usia di Bawah 45 Tahun Boleh Beraktivitas, Kemnaker Kaji Operasional Pabrik
Adapun total kasus Corona di Indonesia per Senin (11/5/2020) sore sebanyak 14.265 orang.
Pada Senin kemarin dilaporkan terdapat tambahan kasus baru sebanyak 233 kasus.
Sementara, total pasien sembuh sebanyak 2.881 orang dan kasus meninggal dunia sebanyak 991 orang.
(Tribunnews.com/Daryono)