Sabtu, 4 Oktober 2025

Strategi Bisnis di Balik Kesuksesan Noera Borong Lima Kategori di Brand Choice Award 2023

Aspek kualitas dan harga masih menjadi faktor kunci dalam menghadapi persaingan bisnis di segmen produk kecantikan dan perawatan diri.

HO
Aspek kualitas dan harga masih menjadi faktor kunci dalam menghadapi persaingan bisnis di segmen produk kecantikan dan perawatan diri. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hasiolan EP

TRIBUNNEWS.COM - Aspek kualitas dan harga masih menjadi faktor kunci dalam menghadapi persaingan bisnis di segmen produk kecantikan dan perawatan diri.

Hal itu disampaikan Yudhi Pratama, Head Public Relation Noera, atas kesuksesan pihaknya menyabet lima kategori pada penghargaan Brand Choice Award 2023

Dia menyebut, lima kategori yang diborong pihaknya adalah kategori Lip Serum, Lip Scrub, Teh Diet, Minuman Kolagen, Deodorant Body Spray, dan Footmask, berkat capaian menterengnya di marketplace.

Baca juga: MedcoEnergi Raih Empat Penghargaan SKK Migas di Ajang ICIUOG 2023

"Tingginya tingkat keterpilihan Noera lantaran brand kecantikan local asal Bandung ini mempunyai beragam keunggulan dibandingkan dengan brand lain. Selain itu, produk kami sangat cocok untuk para remaja dan dewasa mulai rentan usia 17-35 tahun," kata dia dikutip, Jumat (22/9/2023).

Faktor kualitas dan harga yang dapat dibuktikan dari testimoni para pelanggan menjadi aspek lain dari kemampuan brand tersebut menghadapi ketatnya persaingan pasar.

"Di samping harganya yang bersaing, khasiatnya pun sudah teruji secara klinis bermanfaat bagi tubuh melalui sertifikat BPOM,” kata Yudhi Pratama.

Tingginya keterpilihan brand pihaknya, lanjut dia, dapat dilihat dari hasil riset penyelenggara penghargaan, yang berhasil membukukan ratusan ribu transaksi di dua marketplace teratas, dan ratusan ribu rieview positif dengan rating rata-rata 4,9.

“Selain marketplace kita berencana membuka offline store di tahun ini, dikarenakan toko offline kami masih dalam proses, sehingga sampai saat ini semua penjualan melalui marketplace,” ujarnya.

Yudhi menambahkan, pihaknya hadir di marketplace sejak 2018 silam, ditujukan untuk memudahkan semua kalangan untuk mendapatkan produk Noera serta sebagai upaya untuk menjangkau seluruh daerah di Indonesia.

“Untuk sosial media kami lebih fokus sebagai media promosi dan edukasi serta sharing. Rencana ke depannya yang sudah pasti kita akan membuka offline store, lalu lebih banyak terlibat dalam event pameran atau beauty exibhiton,” ujarnya.

Saat ini, dikatakan Yudhi lagi, brand kecantikan local asal Bandung ini menawarkan berbagai macam variant produk, di antaranya ada produk untuk perawatan bibir, minuman untuk merawat kulit, teh pelangsing, hingga produk untuk perawatan kaki dan body spray.

“Dari sekian banyak variant produk yang dimiliki ada beberapa produk unggulan yang sudah diakui melalui berbagai penghargaan dan dari segi penjualan seperti: Collagen Drink, Exfoliating Footmask, Lip Serum, Lip Scrub, Teh Diet, dan Body Spray,” jelasnya.

Yudhi menambahkan, berdasarkan pangsa pasar produknya, startegi marketing dan branding yang dilakukan adalah melalui sosial media, dimana semua kalangan bisa dipastikan menggunakan sosial media tersebut.

Rekomendasi untuk Anda

BizzInsight

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved